Share
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Alasan PLN Borong 10 Ribu Mobil Listrik BYD

Maruf El Rumi , Jurnalis-Sabtu, 16 Maret 2024 |14:14 WIB
BYD melakukan kerjasama dengan PLN dalam bentuk pembelian 10 ribu kendaraan listrik. (Foto: Okezone/Maruf)
BYD melakukan kerjasama dengan PLN dalam bentuk pembelian 10 ribu kendaraan listrik. (Foto: Okezone/Maruf)
A
A
A

JAKARTA - Kejutan dilakukan PT BYD Motor Indonesia setelah melakukan kerjasama dengan PT PLN (Persero) melalui subholding PLN Icon Plus. Kerjasama tersebut dalam bentuk penyediaaan 10.000 unit Electric Vehicle (EV) BYD.

Implementasi kerja sama tersebut akan dilakukan secara bertahap selama lima tahun melalui dealer-dealer BYD di seluruh Indonesia. Kerja sama tandai dengan penandatanganan Head of Agreement dilakukan Presiden Direktur PT BYD Motor Indonesia Eagle Zhou bersama Direktur Utama PLN Icon Plus Ari Rahmat Indra Cahyadi di Jakarta, Jumat (15/3/2024).

Eagle Zhou mengatakan kolaborasi tersebut menggenapi visi BYD menghadirkan teknologi ramah lingkungan yang inovatif dan berkualitas tinggi kepada masyarakat Indonesia. Kerjasama kemungkinan tidak berhenti dalam penyediaan kendaraan listrik, tapi juga beberapa program lain yang sesuai dengan misi dan visi perusahaan.

Seperti kerjasama dalam bentuk ev Battery. " Karena ini merupakan kerjasama keseluruhan. Tujuannya kami ingin memberikan kontribusi positif pada mobilitas berkelanjutan di negara ini dengan mitra dealer kami," kata Eagle Zhao.

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya
Berita Terkait
Telusuri berita otomotif lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement