Share

Wanita Cantik Dimarahi Gara-Gara Masukkan Air ke Knalpot Motor Sport

Muhamad Fadli Ramadan, MNC Portal · Jum'at 26 Januari 2024 16:04 WIB
https: img.okezone.com content 2024 01 26 53 2960997 wanita-cantik-dimarahi-gara-gara-masukkan-air-ke-knalpot-motor-sport-SUZA8V3wvX.jpg Wanita cantik dimarahi gara-gara masukkan air ke knalpot motor sport. (Instagram/@folkshitt)

JAKARTA - Viral di media sosial video seorang wanita memasukkan selang yang dialiri air ke knalpot motor sport. Seorang pria diduga [emilik kendaraan pun kaget menyaksikan wanita tersebut.

“Lagi nyuci guys. Ih jangan dimasukkin ke sini (knalpot). Astaghfirullah,” ujar pria dalam video yang diunggah akun Instagram @folkshitt, dikutip Jumat (26/1/2024).

“Ada busanya ayang di dalem,” jawab wanita dalam video itu.

Pria tersebut kemudian menanyakan apakah air yang dimasukkan ke knalpot banyak

“Banyak,” jawab wanita itu.

Pria tersebut langsung memberi tahu kalau knalpot tidak boleh dimasukkan air.

Namun, apakah benar knalpot tidak boleh kemasukan air? Seperti diketahui, knalpot merupakan bagian yang rentan kemasukan air, baik saat hujan turun maupun ketika mencuci kendaraan.

Sejatinya, knalpot memiliki lubang pembuangan pada titik terendah knalpot yang mencegah air masuk ke ruang mesin. Tapi, apabila volume yang masuk cukup banyak, sebaiknya knalpot dikeringkan terlebih dahulu sebelum kendaraan dihidupkan.

Kondisi knalpot kemasukan air paling sering terjadi ketika motor melewati genangan air yang cukup tinggi. Apabila memaksakan, maka dikhawatirkan terjadi water hammer yang membuat komponen dalam mesin hancur.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

“Caranya mudah, kita lihat saja mobil di depan, kalau tipenya sama bisa dilihat ujung knalpotnya. Kalau sudah tertutup air sebaiknya jangan dipaksakan, nanti airnya bisa tersedot ke mesin,” kata Technical Support Astra2000, Agus Mustafa kepada MNC Portal, beberapa waktu lalu.

Keberadaan air dalam knalpot memang bisa mengganggu kinerja mesin, tetapi tak merusaknya secara langsung. Alih-alih masuk ke mesin, air bakal tertampung pada bagian yang disebut catalytic converter yang fungsinya untuk menyaring gas buang.

Air yang menumpuk pada catalytic converter akan menyulitkan mesin untuk dihidupkan. Namun, seiring dengan pemakaian, genangan air pada bagian tersebut, akan berubah menjadi uap.

Apabila air yang masuk ke dalam knalpot cukup banyak, maka disarankan untuk melepas knalpot dan mengeringkan air di dalamnya. Meski knalpot merupakan jalur pembuangan, terdapat kemungkinan air bisa masuk ke ruang mesin dan menyebabkan masalah lain.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini