Share

Unik, Mobil Limousine Berbentuk Pesawat Jet Dilelang Rp72 Miliar

Dani M Dahwilani, iNews · Rabu 31 Maret 2021 13:20 WIB
https: img.okezone.com content 2021 03 31 52 2387096 unik-mobil-limousine-berbentuk-pesawat-jet-dilelang-rp72-miliar-ypWr5vWwVU.jpg Mobil Limousine berbentuk pesawat jet pribadi di lelang Rp72 miliar (foto: Carscoops)

MICHIGANMobil Limousine unik dengan desain berbentuk pesawat jet pribadi menjadi pusat perhatian dunia. Mobil dengan nama Learmousine akan dilelang dengan harga USD 5 Juta atau sekira Rp72 Miliar.

Dilansir dari Carscoops, Rabu (31/3/2021), sang pemilik harus merogoh kocek lebih dari 1 juta dolar AS atau sekitar Rp14,4 miliar untuk membangun mobil Limousine ini. Dia hanya bersedia melepasnya dengan harga fantastis 5 juta dolar AS atau sekitar Rp72,4 miliar.

Mobil Limousine1

Mecum Auctions membawa kendaraan tersebut ke acara penjualan Indy yang berlangsung dari 23-28 Juni 2020 tetapi gagal terjual, dengan penawaran tertinggi hanya 600.000 dolar AS. Mecum Auctions kembali mencoba melepasnya pada lelang Indy 2021, pada 14-22 Mei mendatang.

Baca Juga: Unik, Suzuki Karimon Wagon R Diubah Jadi Limousine

Baca Juga: Carnival Hi Limousine 2021 Buatan KIA, Bukan MPV Biasa

Dibangun seorang pria bernama Dan Harris di Bend, Oregon, limousin unik ini dulunya adalah jet pribadi. Harris mengambil badan pesawat dan dikawinkan dalam rangka baja khusus yang kabarnya membutuhkan waktu dua tahun untuk membangun mobil ini.

Mobil Limo2

Menghiasi bagian luar limousin di cat Dark Candy Red, tidak lagi beroperasi sebagai pesawat, mesin turbin jet yang dipasang di samping telah diganti dengan speaker.

Untuk jantung pacu, Learmousine menggunakan mesin truk Chevrolet Vortec V8 8.1 liter yang menghasilkan tenaga 400 hp. Kendaraan berbobot 12.000 lbs (5.443 kg) ini memiliki kecepatan maksimal 100 mph (160 km/jam).

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(amr)

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini