Share

Sinyal Kehadiran Daihatsu Rocky Kian Kuat, Penampakannya Terekam Kamera di Bandung

Riyandy Aristyo, iNews · Jum'at 12 Maret 2021 11:40 WIB
https: img.okezone.com content 2021 03 12 52 2376545 sinyal-kehadiran-daihatsu-rocky-kian-kuat-indonesia-penampakannya-terekam-kamera-di-bandung-ABiz5UKgaL.jpg Daihatsu Rocky tertangkap kamera di daerah Lembang Bandung, Jabar (foto: Arrafi Zabar)

JAKARTAToyota dan Daihatsu tidak main-main menghadirkan mobil SUV terbarunya, yakni Raize dan Rocky. Terbukti, penampakan keduanya tertangkap kamera saat sedang berseliweran di Bandung, Jawa Barat, tepatnya di Lembang.

Berdasarkan akun Instagram @rafizabbar_, Jumat (12/3/2021), mobil tersebut diklaim sebagai Daihatsu Rocky. Hal ini terlihat dari velgnya yang sama dengan versi Jepangnya.

Tampak dari gambar yang diunggah, Daihatsu Rocky masih dibalut kamuflase. Kabarnya, ada tiga unit yang tengah menjalani unji jalan.

Baca Juga: Daihatsu Rocky Segera Mengaspal di Indonesia, Intip Spesifikasi dan Harganya 

Seperti diketahui, nama Daihatsu Rocky sudah terdaftar di NJKB Kemendagri. Selain itu, baik Toyota Raize dan Daihatsu Rocky, masuk ke dalam skema relaksasi PPn BM.

Sebagai informasi, mobil ini sudah lebih dulu dijual di Malaysia dengan nama Perodua Ativa. Tampilannya sama seperti yang ada di Jepang dengan memanfaatkan platform Daihatsu New Global Architecture (DNGA).

Baca Juga: Toyota Raize, Mobil SUV Kaya Fitur, Bermesin Turbo dengan Harga Rp140 Jutaan 

Soal jantung mekanis, Ativa hanya tersedia satu mesin berkapasitas 1.000 cc, turbo 1KR-VET bertenaga 96 hp dan torsi 140 Nm. Mesin itu dikawinkan dengan transmisi Dual Mode CVT dengan power mode dan idling stop system.

Sedangkan Toyota Raize dan Daihatsu Rocky di Indonesia, bakal dibekali dengan dua pilihan mesin yakni 1.000 cc turbo dan mesin 1.200 cc yang merupakan mesin bawaan Daihatsu Sigra.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(amr)

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini