Share

Canggih, Nyalakan Mesin Mobil dan AC Bisa dari Jauh

Widi Agustian, Okezone · Senin 27 Juli 2020 11:02 WIB
https: img.okezone.com content 2020 07 27 52 2252571 canggih-nyalakan-mesin-mobil-dan-ac-bisa-dari-jauh-O9g2YyfKsx.jpg (Foto: Carscoops)

JAKARTA - Mobil di era modern ini kian canggih. Beragam teknologi terkini pun disematkan di kendaraan ini.

Kini, teknologi remote telah diaplikasikan di mobil. Salah satunya yang dilakukan oleh BMW, yang menawarkan fitur khusus Remote Engine Start untuk model-model tertentu.

Remote ini juga dilengkapi dengan sistem operasional iDrive Operating System 7.0 dan fungsi Remote Software Upgrade. Demikian dilansir dari Carscoops, Senin (27/7/2020).

Sistem ini memungkinkan pemilik kendaraan untuk menghidupkan mesin dari lokasi mana pun melalui Aplikasi BMW ConnectedDrive.

Baca juga: Airbag Bakal Dipasang di Kursi Penumpang Belakang

Hal ini dilakukan untuk mengoptimalkan kondisi kabin sebelum pengemudi dan penumpang memasuki mobil.

BMW mengatakan fungsi tersebut juga dapat diaktifkan melalui kunci mobil pada jarak antara 30-70 meter. Fitur-fitur yang tersedia di mobil juga bisa diaktifkan dengan fitur ini.

Remote Engine Start akan sangat berguna dalam cuaca panas. Di mana pemilik mungkin ingin menyalakan AC mendinginkannya mobil sebelum melangkah masuk ke dalamnya. 

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(wdi)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini