Share

Pabrik Ford di Amerika Terancam Stop Produksi

Widi Agustian, Okezone · Senin 13 Juli 2020 10:39 WIB
https: img.okezone.com content 2020 07 13 52 2245409 pabrik-ford-di-amerika-terancam-stop-produksi-EevjxNNUtD.jpg (Foto: Carcoops)

MEKSIKO - Pabrik suku cadang Ford di Meksiko belum beroperasi penuh. Virus corona membuat pabrik hanya diizinkan dioperasikan oleh setengah atau 50% dari karyawannya.

Sejumlah pabrik yang berada di di negara bagian Chihuahua, Meksiko, tempat Ford memiliki pabrik untuk memproduksi mesin dan suku cadang mobil lainnya diperintahkan untuk membatasi kehadiran karyawan hingga 50 persen sebagai langkah melawan pandemi Covid-19.

Pemerintah federal Meksiko telah menetapkan produsen mobil, perusahaan tambang, dan perusahaan kontruksi untuk memulai kembali pekerjaan. Tetapi beberapa negara bagiannya masih menetapkan aturan tersendiri untuk melindungi kesehatan masyarakat.

Presiden Ford Amerika dan International Market Group Kumar Galhotra mengatakan bahwa perusahaan memiliki beberapa pemasok yang masih beroperasi secara terbatas di negara bagian Chihuahua, Meksiko.

Baca juga: Harley Davidson Bakal Pecat 700 Pekerjanya

"Dengan pabrik AS kami berjalan pada 100%, hal itu tidak suistainable (berkelanjutan)," kata Galhotra dilansir dari Carscops, Senin (13/7/2020).

"Kami tidak mengharapkan dampak negatif terhadap produksi pada minggu depan, kami terus berkomunikasi dengan pejabat pemerintah terkait, tentang cara aman dan konstruktif agar tetap bisa produksi penuh," tambahnya.

Duta Besar AS untuk Meksiko Christopher Landau mengatakan bahwa Ford mungkin harus menutup beberapa pabriknya di AS pada minggu depan jika mereka tidak menerima mesin yang diproduksi di Meksiko tersebut.

Landau menambahkan bahwa seorang eksekutif Ford memberitahunya tentang keprihatinan produsen mobil itu atas suku cadang yang diproduksi di negara bagian Chihuahua.

"Mereka mengatakan bahwa mereka akan mulai menutup pabrik di Amerika Serikat pada minggu depan jika mereka tidak mendapatkan gulungan itu," kata Landau.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(wdi)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini