Share

Tesla Laris Manis di Korsel, Penjualan Juni Tembus 2.927 Unit

Widi Agustian, Okezone · Kamis 09 Juli 2020 11:05 WIB
https: img.okezone.com content 2020 07 09 52 2243551 tesla-laris-manis-di-korsel-penjualan-juni-tembus-2-927-unit-FvfsLeIxTQ.jpg (Foto: Carcoops)

JAKARTA - Tesla mencatatkan penjualan terbaiknya di Korea Selatan (Korsel) pada bulan Juni 2020. Tercatat sebanyak 2.927 unit mobilnya terjual, naik signifikan dibandingkan April dan Mei.

Produk best seller yang dijagokan Tesla adalah Model 3. Produk mobil ini menjadi mobil kedua paling banyak diimpor di Korea Selatan. Demikian dilansir dari Carscoops, Kamis (9/7/2020).

Impor mobil Tesla ini bahkan melampaui BMW 5-Series dan Audi A6. Tetapi masih berada di bawah impor Mercedes-Benz E-Class.

Di sisi lain, penjualan Hyundai yang biasanya mendominasi kini mengalami penurunan. Produk andalannya, Kona mencatatkan penurunan penjualan 31% pada Juni menjadi 2.513 unit.

Baca juga: Tesla Mau Bangun Pabrik Baru di Asia, Elon Musk Pilih Jepang atau Korea?

Sebanyak 4.000-5.000 warga Korsel telah melakukan order atau pemesanan mobil Tesla Model 3. Kebanyakan dari mereka harus menunggu sampai September untuk pengiriman unit.

Subsidi dari pemerintah Korea Selatan sebesar 12,43 juta won atau USD10.380 telah membantu meningkatkan penjualan, menurunkan harga mobil Tesla Model 3 hingga di bawah USD40.000.

Tapi tampamnya alasan laris manisnya Tesla di Korsel bukan hanya itu. Di Negara Gingseng ini, Tesla tampaknya benar-benar menjadi tren.

Misalnya, setelah aktor Korea Yoo Ah-in mengendarai Tesla Model X saat syuting reality show, langsung terjadi lonjakan order.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(wdi)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini