Share

Teknologi Kendaraan Hybrid Muncul Sejak 120 Tahun Lalu

Sindonews, Sindonews · Kamis 30 April 2020 10:25 WIB
https: img.okezone.com content 2020 04 30 52 2207081 teknologi-kendaraan-hybrid-muncul-sejak-120-tahun-lalu-CuVWUKfsJg.jpg (Foto: Sindonews)

MILAN - Teknologi hybrid tengah populer di industri otomotif. Ternyata, teknologi hybrid ini telah muncul sejak 120 tahun yang lalu.

Dikutip Sindonews, Ferdinand Porsche pertama kali memperkenalkan mobil bertenaga kombinasi antara mesin pembakaran dan generator listrik. Saat itu, mobil ciptaan Porsche mejeng pada perhelatan Paris World Fair tahun 1900.

Daya listrik yang dipasok untuk memberikan tenaga ke mobil tersebut, berasal dari generator hasil pembakaran di dalamnya. Seperangkat penyimpan daya juga ditanamkan di dalamnya.

Mobil hybrid pertama di dunia ciptaan Porsche yang pernah mengaspal sudah lebih dari 300 unit. Kemudian konsep tersebut ditiru oleh perusahaan asal Belgia, Pieper, yang berhasil memproduksi kendaraan hybrid secara massal, medio 1906-1912.

Setelah itu, pada 1915, perusahaan dari Amerika Serikat, Woods Motor Vehicle, mengikuti langkah serupa dengan memperkenalkan Dual Power Mode. Artinya, mobil hybrid ini menggunakan kombinasi listrik dan mesin pembakaran dalam empat silinder. Perusahaan ini berhasil memproduksi lebih dari 600 unit mobil hybrid sampai 1918.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(amr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini