Share

Truk Listrik Pertama di Dunia Dipamerkan Mitsubishi Fuso di GIICOMVEC 2020

Medikantyo, Okezone · Selasa 10 Maret 2020 19:38 WIB
https: img.okezone.com content 2020 03 10 15 2181264 truk-listrik-pertama-di-dunia-dipamerkan-mitsubishi-fuso-di-giicomvec-2020-mCuvK6wC90.jpg foto: Okezone

JAKARTA - Perhelatan pameran Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2020, menjadi momentum PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) unjuk teknologi kendaraan komersialnya. Termasuk mengenalkan truk listrik berbasis baterai Mitsubishi Fuso eCanter di Jakarta Convention Center pada Kamis (5/3/2020).

Tampilan Mitsubishi Fuso eCanter ini merupakan versi siap produksi, yang didatangkan langsung dari Jepang. Versi ini tampil untuk kali pertama ke hadapan publik Indonesia. "eCanter ini adalah penyempurnaan dari purwarupa truk listrik berbasis baterai yang pernah kita pamerkan beberapa waktu lalu," ujar Sales & Marketing Director PT KTB, Duljatmono, beberapa waktu lalu.

KTB menunjukkan pengembangan elektrifikasi mampu menjawab kebutuhan kendaraan komersial dengan varian Mitsubishi Fuso eCanter ini. Terlebih varian truk listrik berbasis baterai ini menjadi yang pertama di kelasnya, yang diproduksi secara massal dan dioperasikan di Jepang serta beberapa negara Amerika dan Eropa.

Mitsubishi Fuso eCanter mengusung baterai berkapasitas 13,8 kWh, untuk menggerakkan motor listrik berkekuatan 135 kW dan torsi 390 Nm. Jarak jelajah realistis dari Mitsubishi Fuso eCanter ini mencapai 100 Km, sesuai untuk menjadi kendaraan komersial di kawasan perkotaan.

Selain sudah beredar luas di negara asalnya, Mitsubishi eCanter juga telah digunakan oleh konsumen di Amerika Serikat dan Eropa. "Momentum ini merupakan misi kami dalam penyediaan solusi berkelanjutan kepada pasar berdasar kebutuhan," kata Presiden Direktor PT KTB, Atsushi Kurita.

Varian truk listrik berbasis baterai memiliki berbagai keuntungan, utamanya karena tidak mengeluarkan emisi gas buang sehingga ramah lingkungan. Selain itu karen motor penggerak ini tidak menghasilkan getaran, memiliki dampak kepada pengemudi sehingga mampu meningkatkan produktivitas.

Fitur lain dalam truk listrik berbasis baterai ini juga terbilang mumpuni. Unit Mitsubishi eCanter memiliki teknologi Hill Start Assist, Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Stability Program (ESP), dan teknologi kunci starter elektronik.

(cm)

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fmi)

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini