Share

Cuci Mobil Kini Bisa Tak Pakai Air, Ini Penjelasannya

Mufrod, Okezone · Kamis 21 Maret 2019 16:24 WIB
https: img.okezone.com content 2019 03 21 15 2033150 cuci-mobil-kini-bisa-tak-pakai-air-ini-penjelasannya-4vqaTDKAXz.jpg Ilustrasi cuci mobil gunakan air (foto: Okezone)

 

JAKARTA - Mencuci mobil tanpa menggunakan air, merupakan hal yang tidak mungkin dilakukan banyak pemilik mobil. Namun saat ini mencuci tanpa menggunakan air merupakan tren baru dan bisa menjadi pilihan bagi para pemilik mobil.

Untuk membersihkan mobil dari kotoran tanpa menggunakan air, bisa dilakukan dengan cairan khusus yang mengandung Nano Wax dengan kemampuan menghilangkan kotoran dari bodi mobil maupun seluruh bagian mobil yang sering kotor.

Namun saat ini mencuci mobil tanpa menggunakan air belum banyak ditawarkan ditawarkan jasa pencucian selain Les Elite, mengingat cairan khusus yang mengandung Nano Wax harus diimpor langsung dari Inggris.

Pencucian mobil tanpa menggunakan air sendiri dikembangkan untuk menjaga pasokan air tanah yang banyak dibutuhkan di masyarakat. Selain itu penghematan air tanah juga bisa terjaga dengan cara melakukan pencucian mobil tanpa menggunakan air.

“Kami menyadari begitu pentingnya air untuk kehidupan, melalui Les Elite, kami tidak hanya ingin memberikan pelayanan cuci mobil panggilan premium, tapi kami juga mau memberikan legacy untuk anak cucu kami dan bangsa ini.” kata Bernardus Khrisna Septa Febrian, Founder Les Elite, dalam keterangan resmi yang diterima Okezone, Kamis (21/3/2019).

Berdasarkan data Perpamsi, setiap harinya manusia membutuhkan 160 liter air per hari, kebutuhan tersebut diluar penggunaan air non konsumsi seperti mencuci mobil. Dengan demikian proses mencuci kendaraan tanpa air yang telah dilakukan Les Elite hingga saat ini mampu menghemat sebanyak 1 juta liter air hingga saat ini.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(muf)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini