Share

Mitsubishi Xpander Buatan Indonesia, Akhir Mei Bisa Dirasakan Warga Filipina

Mufrod, Okezone · Selasa 22 Mei 2018 08:52 WIB
https: img.okezone.com content 2018 05 22 15 1901092 mitsubishi-xpander-buatan-indonesia-akhir-mei-bisa-dirasakan-warga-filipina-pPokIOGHbu.jpg Mitsubishi Xpander buatan Indonesia tiba di Filipina (Foto: Ist)

JAKARTA - Mitsubishi Motor Phillipines Corporation (MMPC) telah mengumumkan kedatangan all new Mitsubishi Xpander buatan Indonesia telah sampai di Filipina.

Sebanyak 400 unit Mitsubishi Xpander yang menjadi gelombang pertama telah tiba di Bauan International Port, Inc. yang terletak di Batangas. Rencananya ratusan mobil Xpander buatan Indonesia ini akan segera didistribusikan ke konsumen akhir Mei 2018.

Pasar Filipina sendiri tak jauh beda dengan Indonesia, memiliki antusiasme cukup besar terhadap produk low MPV terbaru Mitsubishi. Tercatat hingga akhir April 2018, lebih dari 3.800 pemesanan telah dibukukan MMPC.

“Dengan fitur terbaik dan harga yang sangat kompetitif yang dimiliki oleh all-new XPANDER, kami yakin model ini akan sangat sukses. Kami sangat berterima kasih kepada masyarakat Filipina atas penerimaan yang sangat baik dan kami berharap untuk kesuksesan yang sama atas model ini seperti diperlihatkan di Indonesia”. ungkap Mr. Mutsuhiro Oshikiri, President Director MMPC.

 

Sebagaimana diketahui sebelumnya, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Indonesia (MMKI) akhir bulan lalu telah melakukan eksport sebanyak 400 unit Mitsubishi Xpander ke Filipina. Mobil buatan Indonesia tersebut hanya memiliki perbedaan posisi stir kiri.

Untuk pasar eksport Filipina sendiri, pabrik perakitan MMKI di Cikarang, akan memenuhi kuota perminta hingga 21 ribu unit Xpander hingga akhir 2018. Sedangkan angka eksport yang ditargetkan untuk ke sejumlah nagara di Asia mencapai 30 ribu unit.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(muf)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini