Share

Wow, Kendaraan Hybrid akan Tumbuh 4,6 Juta Unit pada 2022

Santo Evren Sirait, Okezone · Senin 30 Oktober 2017 18:21 WIB
https: img.okezone.com content 2017 10 30 15 1805215 wow-kendaraan-hybrid-akan-tumbuh-4-6-juta-unit-pada-2022-uNyoUahak8.jpg Plug in hybrid dan electric vehicles (Carscoops)

MUMBAI - Markets and Markets belum lama ini mengeluarkan laporan hasil akhir penelitian berupa data mengenai prediksi pasar mobil berteknologi hybrid dalam beberapa tahun ke depan. Dalam laporan tersebut tertuang bahwa kendaraan hybrid akan mengalami pertumbuhan yang signifikan dari 1,8 juta unit pada 2016 menjadi 4,6 juta unit pada 2022.

(Baca juga: Pakai Platform Volvo, Mobil Hybrid Ini Punya Tenaga 600 Hp)

Sebagaimana diberitakan Carscoops, kendaraan hybrid tumbuh karena didorongan oleh permintaan akan kendaraan yang hemat bahan bakar dan ramah lingkungan semakin tinggi. Selain itu adanya peraturan emisi yang semakin ketat dari pemerintah sehingga memaksa warganya mengganti kendaraan konvesional.

(Baca juga: Program LCEV, Mobil Hybrid Paling Realistis untuk Indonesia)

Lewat penelitian itu pula, menegaskan bahwa mobil berteknologi plug in hybrid dan electric vehicles akan meningkat popularitasnya pada periode antara 2017-2022. Sebagian besar peningkatan permintaan berkat mulai berkembangnya infrastruktur pengisian baterai untuk kendaraan listrik. Peningkatan terhadap kendaraan ramah lingkungan akan terasa di beberapa negara termasuk China dan Jepang.

(Baca juga: Ada Keunikan dalam Memproduksi Mobil Hybrid, Apa Itu?)

Demikian pula, penjualan plug in hybrid dan electric vehicle di Amerika Serikat. Laporan tersebut memprediksi permintaan akan membengkak saat produsen mobil berusaha memenuhi peraturan efisiensi bahan bakar yang ketat.
Studi ini juga menegaskan bahwa baterai lithium-ion, berbasis nikel, timbal-asam dan solid-state semuanya akan berperan dalam elektrifikasi pasar automotif. (san)

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ton)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini