Share

KAMUS AUTOS: Yuk! Kenali Arti Satuan Tenaga Mesin Mobil

Anton Suhartono, Okezone · Kamis 24 Agustus 2017 07:06 WIB
https: img.okezone.com content 2017 08 23 15 1761625 kamus-autos-yuk-kenali-arti-satuan-tenaga-mesin-mobil-yG35QyetcF.jpg Ilustrasi (Foto: Okezone)

JAKARTA – Sebelum membeli mobil, biasanya konsumen melihat spesifikasi kendaraan. Semua informasi detail mengenai kendaraan dikuliti sebagai bekal referensi dalam menentukan jadi atau tidaknya membeli.

Di situlah terkadang calon pembeli menemukan istilah-istilah yang mungkin jarang didengar sebelumnya. Seperti misalnya satuan untuk menunjukkan performa mesin kendaraan. Saat ini pabrikan mobil di dunia menggunakan beberapa satuan, seperti horsepower (daya kuda/hp), brake horsepower (bhp), pferdestarke (ps), kilowatt (kW), dan cevaux vapeur (cv).

(Baca Juga: KAMUS AUTOS: Penting! Ini Arti Kode Angka dan Huruf di Ban Mobil)

Dari tenaga itu konsumen bisa mengetahui seberapa besar kekuatan mesin bisa bekerja. Atau, meski tidak selalu berpengaruh, satuan tenaga itu juga untuk mengetahui seberapa cepat mobil bisa melaju.

Istilah horsepower pertama kali diperkenalkan oleh ilmuwan Skotlandia, James Watt. Saat itu ia mencoba membandingkan keefektifan mesin uap buatannya dengan kuda. Tenaga 1 hp disamakan dengan kemampuan kuda dalam mengangkut beban seberat 33 ribu pon atau sekira 13,6 ton di atas kaki dalam waktu menit di atas permukaan bumi.

Dalam pengujian, kuda dimanfaatkan dengan memutar roda penggiling gandum atau pompa air. Ukuran roda yang terbuat dari kayu, seperti diameter dan lingkarannya, sudah disesuaikan dengan hitungan. Dari situ Watt mendapatkan ukuran yang tepat untuk mencari persamaan antara 1 hp dengan kekuatan mesin uapnya. Satuan ini umum digunakan pada mobil-mobil pabrikan Amerika maupun Asia.

Brake horsewpower (bhp) juga umum digunakan untuk mengukur kekuatan mesin. Namun satuan ini diklaim lebih akurat untuk mengukur kekuatan jantung penggerak. Pasalnya satuan bhp sudah memperhitungkan tenaga yang hilang akibat gesekan roda dengan tanah. Namun secara perhitungan, 1 hp tidak berbeda jauh dengan 1 bhp, yakni 1 hp = 1,03 bhp.

Satuan lainnya yang juga banyak digunakan adalah pferdestarke (ps) dan chaveux vapeur (cv). Kedua istilah ini umum digunakan pada mobil-mobil pabrikan Eropa, yakni Jerman dan Prancis. Sebenarnya, pferdestarke adalah bahasa Jerman dari horsepower.

Satuan ini digunakan sejak akhir abad ke-19 di Jerman untuk menghitung kinerja mesin. Satuan ini untuk menunjukkan sama-sama untuk menunjukkan satuan metrik horsepower di mana 1 ps/cv sama dengan 0,98 hp. Perbedaan penghitungan ini sebenarnya menguntungkan pabrikan. Hal ini disadari betul oleh pabrikan Jerman. Misalnya, mesin Volkswagen Golf R memiliki tenaga 296 hp, angka yang janggal atau tanggung. Namun jika menggunakan satuan ps, menjadi genap 300.

Menghitung kekuatan mesin juga bisa menggunakan satuan kilowatt (kW), tapi jarang negara yang menerapkannya. Pasalnya, penghitungan kW jauh di bawah satuan hp jika dikonversikan. Angka watt sendiri didapat dari hasil pembagian satuan energi (joule) dengan waktu (detik) (watt = j/s). Meski lebih kecil, namun para ahli fisika dan matematika menilai bahwa satuan ini paling standar untuk mengukur tenaga.

Misalnya 1 hp setara 745,7 watt atau jika diubah dalam satuan kilo menjadi 0,74 kW. Artinya, mobil yang memiliki kekuatan 400 hp jika dikonversi hanya kW menjadi 298. Mungkin, ini akan memberikan efek tersendiri bagi konsumen yang hendak membeli mobil karena dianggap kurang bertenaga. Karena itulah tak banyak negara yang menggunakan satuan ini. Di antara negara yang menggunakannya adalah Australia dan Afrika Selatan.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ton)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini