Share

CEO Mazda Sanggah Rumor Mesin Rotary Akan Diproduksi

Mufrod, Okezone · Selasa 06 Desember 2016 13:44 WIB
https: img.okezone.com content 2016 12 06 15 1559945 ceo-mazda-sanggah-rumor-mesin-rotary-akan-diproduksi-LLlBA5lVeF.jpg Mazda RX-Vision konsep (foto: Carscoops)

TOKYO - Setelah beberapa rumor mengungkap rencana pengembangan mesin rotary, baru-baru ini CEO Mazda, Masamichi Kogai, menyanggah rumor tersebut.

Dalam wawancara khususnya dengan Automotive News, Kogai mengungkapkan perusahaan tidak memiliki rencana untuk meluncurkan mobil sport lebih besar dari MX-5 Miata.

Bahkan saat ditanya mengenai rencana generasi RX-8, Kogai menegaskan hadirnya model terbaru MX-5 Miata merupakan jawaban bagi para pencinta kecepatan saat ini.

"Saya berpikir bahwa sebagai pilihan mobil sport, MX-5 dengan mesin konvensional kapasitas 1,5 dan 2,0 liter yang memiliki kekuatan dan akselerasi maksimal, akan memberi pengalaman dan lebih menggembirakan," ungkap Kogai. Seperti dikutip dari Carscoops, Selasa (6/12/2016).

Meski demikian, Kogai tak menyangkal jika nantinya Mazda akan memiliki mesin rotary. Namun menurutnya, ketika diputuskan Mazda akan mengembangkan mesin rotary, dipastikan itu tidak akan berumur pendek.

"Saat mesin rotary diproduksi baiknya tidak dalam jangka pendek. Tak hanya itu, Mazda juga perlu memenuhi peraturan emisi di masa depan dan tingkat konsumsi bahan bakar yang saat ini menjadi perhatian penting bagi semua produsen mobil," pungkasnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ton)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini