Share

Marquez Jajal CBR250RR & Beri Coaching Clinic ke Pembalap Indonesia

Pius Mali, Okezone · Selasa 25 Oktober 2016 12:27 WIB
https: img.okezone.com content 2016 10 25 15 1523775 maquez-jajal-cbr250rr-beri-coaching-clinic-ke-pembalap-indonesia-63An1L7xpy.jpg

BOGOR - Setelah beberapa waktu lalu memperkenalkan produk CBR250RR, PT Astra Honda Motor (AHM) selaku agen pemegang merek (APM) motor Honda di Indonesia menggandeng pembalap MotoGP untuk mencoba langsung di Sirkuit International Sentul, Bogor, Jawa Barat, Selasa (25/10/2016).

Direktur Marketing AHM Margono Tanuwijaya mengatakan mulanya dua pembalap andalan Tim Repsol Honda, Marc Marquez dan Dani Pedrosa yang akan mencoba langsung sportbike rakitan Indonesia tersebut. Namun Dani Pedrosa mengalami cedera beberapa waktu lalu, sehingga hanya Marquez yang hadir di Indonesia.

"Jadi hari ini Marc Marquez akan mencoba langsung motor kami yang baru, CBR250RR. Dani Pedrosanya enggak jadi karena dia cedera. Ya awalnya rencana dua rider tapi karena cedera enggak jadi," ujar Margono.

Dari pantauan Okezone, Marc Marquez mencoba langsung CBR250RR warna hitam sebanyak tiga putaran. Usai single riding, pembalap Spanyol tersebut ditemani oleh pembalap AHM, Dimas Ekky, melakukan tiga kali putaran.

Tak hanya melakukan sesi test ride, Marc Marquez juga memberi coaching clinic kepada 16 siswa muda asuhan Astra Honda Racing School. Coaching Clinic dilakukan dalam dua sesi, sesi teori dilakukan singkat di paddock yang kemudian dilanjutkan dengan riding bersama sebanyak tiga putaran.

"Jadi Marquez baru sampai kemarin, lalu hari ini aktivitas di sini, dan nanti sore rencananya langsung ke Sepang buat persiapan di sana," tutup Margono.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ton)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini