Share

Hal yang Harus Dilakukan jika Mobil Terendam Banjir

Anton Suhartono, Okezone · Senin 29 Agustus 2016 11:09 WIB
https: img.okezone.com content 2016 08 29 15 1475540 hal-yang-harus-dilakukan-jika-mobil-terendam-banjir-KVJ9rValQA.jpg Puluhan mobil di Kemang terendam banjir (Foto: Okezone)

JAKARTA - Beberapa hari terakhir Jakarta diguyur hujan deras. Wilayah terparah yang terdampak hujan deras adalah Jakarta Selatan. Bahkan, ada puluhan mobil yang terendam di basement gedung-gedung dan diparkir di pinggir jalan kawasan Kemang, Jakarta Selatan.

Mobil-mobil itu terendam sejak Sabtu 27 Agustus 2016 sore hingga Minggu pagi keesokan harinya. Kendaraan itu sudah jelas tidak bisa dihidupkan mesinnya.

Jika menghadapi kasus seperti ini, bagaimana pertolongan pertama menghadapi mobil mogok akibat terendam. Auto2000 berbagi tipsnya.

Pertama, segera lepaskan kabel negatif pada baterai (aki). Ini bertujuan untuk menghindari hubungan arus pendek atau korslet dari arus listrik yang dapat merusak komponen elektronik di dalamnya.

Kedua, jika memungkinkan untuk memindahkan mobil, lakukan dengan cara mendorong. Jangan coba-coba menyalakan mesin karena dapat menyebabkan air terisap ke mesin.

Ketiga, segera nonaktifkan rem parkir, lalu gunakan batu atau memasukkan perseneling ke gigi 1 untuk kendaraan bertransmisi manual atau ke posisi P pada mobil matik. Ini untuk menghindari kanvas rem melekat, terutama pada mobil yang masih menggunakan rem tromol.

Keempat, cek semua oli atau minyak, baik itu mesin, transmisi, dan lainnya, karena kemungkinan oli atau minyak tersebut sudah tercampur air. Sebaiknya kuras semua oli atau minyak tersebut dengan yang baru.

Kelima, apabila kendaraan masih memungkinkan untuk dikendarai, silakan segera dibawa ke bengkel untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. Sebab, kendaraan yang sudah menggunakan ECU sangat sensitif dan kemungkinan mengalami kerusakan akibat telah terendam.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ton)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini