Share

Yamaha Patenkan Desain Mobil Amfibi

Pius Mali, Okezone · Minggu 28 Agustus 2016 10:19 WIB
https: img.okezone.com content 2016 08 27 15 1474744 yamaha-patenkan-desain-mobil-amfibi-BXUvHlVBWS.jpg Gambar paten yang menunjukan mobil amfibi rancangan produsen sepeda motor Yamaha (Carscoops)

TOKYO - Produsen sepeda motor Yamaha tampaknya sedang menyiapkan kendaraan baru. Hal ini diketahui dari gambar paten yang didaftarkan Yamaha ke kantor paten di Jepang.

Uniknya, gambar yang dipatenkan tesebut bukan sepeda motor baru, melainkan sebuah mobil amfibi. Mobil amfibi fungsional tersebut merupakan hasil karya murni para insinyur dan desainer Yamaha. 

Kantor paten Jepang mengungkapkan bahwa kendaraan dua alam tersebut didesain yang memungkinkan ban mobil bisa disimpan dalam bodi tanpa memerlukan banyak ruang. Keempat roda bisa disembunyikan saat tidak digunakan.Demikian seperti dikutip dari Carsoops, Minggu (28/8/2016).

Gambar juga memperlihatkan bentuk bodi mobil amfibi dibuat layaknya speedboat, lengkap dengan dua jok, lingkar kemudi, dan tuas transmisi.. Meski demikian, pabrikan berlogo 'Garpu Tala' ini tidak merinci secara detail tentang spesifikasi mesin yang digunakan.

Sebelum mobil amfibi, Yamaha juga pernah memperkenalkan mobil konsep yang diberi nama Sports Ride Concept di pameran automotif Tokyo Motor Show 2015. Mobil Yamaha Sports Ride disebut-sebut akan mengandalkan mesin turbocharged berkapasitas 1,5 liter.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ton)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini