Share

BMW i8 Atap Terbuka Tepergok Diuji Coba

Pius Mali, Okezone · Minggu 28 Agustus 2016 08:06 WIB
https: img.okezone.com content 2016 08 27 15 1474737 bmw-i8-atap-terbuka-tepergok-diuji-coba-IEArlDROIe.jpg BMW i8 Spyder yang tertangkap kamera sedang diuji coba tanpa selubung dan hanya disamarkan di bagian sisi atapnya (Carscoops)

NURBURGRING - Kabar mengenai kehadiran sportcar hybrid i8 Spyder atau atap terbuka memang bukan hal baru. Beberapa waktu lalu produsen automotif BMW mengonfirmasi bahwa kendaraan tersebut segera masuk jalur produksi.

Kini, prototipe BMW i8 atap terbuka tepergok sedang diuji coba di Sirkuit Nurburgring, Jerman.

Sebagaimana dilaporkan Carscoops, tidak tampak perbedaaan pada eksterior BMW i8 Spyder putih yang tertangkap kamera tersebut. BMW hanya menyamarkan atap terbukanya dengan sedikit selubung hitam di sisi atap.

Produsen mobil premium itu memperkenalkan i8 versi atap terbuka empat tahun lalu, tepatnya di Beijing Auto Show 2012 di China. Namun BMW i8 Spyder baru akan diluncurkan secara resmi pada 2017.

Belum ada informasi soal spesifikasi dan data teknisnya, apakah ada perbedaan dengan i8 vesi standar atau tidak. Jika sama dengan i8 standar, maka jantung penggeraknya adalah mesin bensin tiga silinder TwinPower Turbo berkapasitas 1.500 cc yang mampu menyemburkan tenaga 231 hp dan torsi 320 nm. Mesin konvensional itu dikombinasikan dengan sebuah motor listrik teknologi BMW eDrive bertenaga 131 hp dan memiliki torsi maksimum 250 nm.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ton)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini