Share

SUV Sumbang 33% dari Total Jualan Mobil Mercy di Indonesia

Pius Mali, Okezone · Rabu 29 Juni 2016 10:08 WIB
https: img.okezone.com content 2016 06 29 15 1428048 suv-sumbang-33-dari-total-jualan-mobil-mercy-di-indonesia-Z4N5OgNfUS.jpg Mobil jenis SUV sumbang 33 persen dari total penjualan Mercedes Benz di Indonesia (Okezone)

JAKARTA - Mercedes Benz Indonesia (MBI) menetapkan untuk fokus menjual produk jenis sport utility vehicle (SUV) di Tanah Air selama 2016. Hal tersebut sudah menunjukkan hasilnya.

Kariyanto Hardjosoemarto, deputy director sales operation Mercedes Benz Passenger Cars MBI mengatakan, penjualan SUV Mercedes Benz di Indonesia terus tumbuh dan memberi kontribusi signifikan bagi penjualan MBI.

"SUV presentasenya naik. Kalau tahun lalu 28 persen dari penjualan, sampai pertengahan tahun (Mei 2016) saja sudah 33 persen. Jadi sudah naik," ujarnya.

Kenaikan tersebut, jelas Kari, merupakan bukti bahwa kampanye dan strategi yang diterapkan MBI cukup tepat. Konsumen kini sudah banyak yang tahu bahwa merek Mercedes Benz bukan hanya sedan premium atau sportcar, tapi ada juga SUV.

"Yang kami bilang 'Year of SUV', salah satunya ingin memperkuat GLC. Apalagi sudah kami CKD di sini. Kampanye terbukti berhasil. Tahun lalu memang belum lengkap, naik itu bisa jadi karena ada produk baru. Jadi yang lama stay, produk barunya bertambah. Untuk backbone SUV sendiri saat ini GLE karena itu merupakan sucessor dari SUV ML Class yang sudah cukup familiar, bagi orang Indonesia," papar dia.

Sebagaimana diketahui, saat ini MBI memasarkan beberapa model SUV yakni GLA, GLC, GLE, dan GL. Minat konsumen yang cukup tinggi terhadap model SUV melatarbelakangi MBI untuk memproduksi GLC secara lokal di Wanaherang Plant, Gunung Putri, Bogor, Jawa Barat.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ton)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini