Share

Bangkitkan Mobil Sedan, VW Luncurkan Polo GT

Santo Evren Sirait, Okezone · Minggu 29 Mei 2016 10:14 WIB
https: img.okezone.com content 2016 05 28 15 1400278 bangkitkan-mobil-sedan-vw-luncurkan-polo-gt-PZWWnj9LU6.jpg VW Polo GT Sedan (Rushlane)

MOSKOW – Industri automotif di Rusia tengah mengalami perlambatan, bahkan penurunan penjualan, di semua segmen mobil. Namun kondisi tersebut justru tidak menghalangi Volkswagen (VW) untuk meluncurkan produk baru di sana. Sebagai upaya untuk membangkitkan kembali minat konsumen terhadap mobil sedan, maka VW meluncurkan Polo GT (Vento).

Mengutip dari Rushlane, Polo GT sedan didukung mesin 1,4 liter TSI Turbocharged yang diklaim mampu melontarkan tenaga sekuat 125 ps. Mesinnya dihubungkan ke transmisi manual enam percepatan. Selain itu, VW juga menyediakan transmisi otomatis DSG tujuh percepatan. Melalui transmisi ini, tenaga dikirim ke roda depan.

Polo GT Sedan telah dilengkapi pelek sporty berukuran 16 inci, aerodynamic skirts, spoiler belakang, atap, dan cover kaca spion hitam. Fitur eksterior lainnya yang dimiliki sedan Jerman ini adalah grille depan dengan desain sarang lebah, lampu senja LED, lampu utama proyektor knalpot ganda dibalut krom, dan logo GT pada fender depan.

Sementara interiornya tampil dengan tema sporty. Hal itu terlihat dari lingkar kemudi palang tiga dengan bagian bawah datar. Lalu VW menambahkan logo GT di rangka pintu depan, jok hitam dengan aksen jahitan putih, dan beberapa fitur tambahan lain.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ton)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini