Share

Menerka Peluncuran Yamaha Tracer 300

Mufrod, Okezone · Kamis 05 Mei 2016 09:07 WIB
https: img.okezone.com content 2016 05 04 15 1380735 menerka-peluncuran-yamaha-tracer-300-r3CuWkw6S9.jpg Gambar render Yamaha Tracer 300 (foto: motosaigon)

TOKYO - Sebuah gambar render baru-baru ini beredar luas di media internet. Model dengan tampilan sama seperti Yamaha Tracer 700 yang telah meluncur ini, merupakan Yamaha Tracer 300.

Tunggangnan versi touring ini dikembangkan dari model MT03 atau YZF-R3. Dari tampilan motor yang menggunakan semi fairing ini, memiliki perangkat tambahan touring. Seperti Winshield, stang tinggi, cover bodi radiator, serta suspensi panjang khusus kendaraan touring.

Beberapa bagian komponen turut disesuaikan dengan tampilan gaya motor seperti tata letak jok, knalpot, lampu belakang serta mud guard. Demikian seperti dikutip dari Shifting Gear, Rabu (4/5/2016).

Diperkirakan Yamaha akan tetap menggunakan sektor pacu dari model YZF-R3 yakni mesin 321 cc, paralel twin cylinder, yang mampu hasilkan tenaga hingga 35 bhp dengan torsi mencapai 22 nm serta girbox enam percepatan.

Sayangnya gambar render yang banyak beredar di dunia maya, belum mendapat tanggapan resmi dari produsen Yamaha. Pabrikan berlogo garputala ini juga belum terdengar kabar rencana mengembangkan Tracer 300.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ton)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini