Share

Hari Ini Mabua Harley Davidson Beri Keterangan

Pius Mali, Okezone · Rabu 10 Februari 2016 08:02 WIB
https: img.okezone.com content 2016 02 09 15 1308252 hari-ini-mabua-harley-davidson-beri-keterangan-4453Y1kk8i.jpg Mabua Harley Davidson akan berikan keterangan resmi (Okezone)

JAKARTA - Berdasarkan surat yang beredar di kalangan internal, PT Mabua Harley Davidson dan PT Mabua Motor Indonesia tidak memperpanjang keagenannya di Indonesia mulai 31 Desember 2015.

Distributor resmi moge buatan Amerika Serikat itu pun tampaknya harus menyerahkan status distributor resmi Harley ke pihak lain.

Dari undangan yang diterima Okezone, diketahui bahwa PT MMI mengadakan silaturahmi dengan media nasional di kantornya di Jakarta Selatan.

"Bersama ini, kami menyampaikan undangan dari pimpinan kami, Bapak Djonnie Rahmat (Direktur Utama Mabua Harley Davidson), kepada rekan-rekan media untuk menghadiri acara silaturahmi bersama manajemen Mabua Harley Davidson dan perwakilan komunitas Harley Davidson," demikian tertulis dalam undangan resmi yang diterima Okezone pekan lalu.

Meski belum secara resmi, rencana mundurnya Mabua Harley dari pasar automotif Tanah Air ini diperkuat dengan adanya surat resmi dari Harley Davidson Asia Pacific kepada media nasional. Dalam surat yang diterima Selasa, 9 Februari itu disebutkan bahwa perwakilan moge Harley Davidson yang bermarkas di Singapura itu tengah mencari diler baru untuk menggantikan posisi Mabua.

"Pencarian ini dilakukan setelah berakhirnya perjanjian hak penjualan perusahaan tersebut di Indonesia dengan PT Mabua Motor Indonesia pada Desember 2015," demikian tercantum dalam rilis resmi Harley Davidson Asia Pacific.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ton)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini