Share

Aston Martin DB9 'James Bond' Dijual Terbatas Rp3,58 Miliar

Pius Mali, Okezone · Kamis 03 September 2015 17:17 WIB
https: img.okezone.com content 2015 09 03 15 1207749 aston-martin-db9-james-bond-dijual-terbatas-rp3-58-miliar-fl1Bu9j7ZD.jpg Aston Martin DB9 GT Bond Edition hanya ada 150 unit di dunia (AstonMartin)

GAYDON - Aston Martin memang sejak lama dikenal sebagai kendaraan di film James Bond. Kini untuk merayakan peluncuran film terbaru James Bond yakni 'Spectre', produsen automotif asal Inggris tersebut menghadirkan produk edisi terbatas Aston Martin DB9 GT Bond Edition.

"Aston Martin dan James Bond secara intrinsik terkait di benak banyak penggemar film dan pemilik mobil sport Aston Martin di seluruh dunia. Kami sangat senang, karakter Bond tetap mengemudikan DB10 di film terbarunya, dan untuk merayakan ini dihadirkan DB9 GT Bond Edition dalam jumlah terbatas," demikian dikutip dari situs resmi Aston Martin, Kamis (3/9/2015).

Bodi Aston Martin DB9 GT Bond Edition dilabur warna silver metalik mirip DB10 yang dipakai di film. Dipasang juga lencana bertuliskan '007 Bond Edition' serta bahan serat karbon di beberapa bagian sebagai pembeda. Peleknya menggunakan gloss black diamond palang 10 berukuran 20 inci.

Menawarkan kesan eksklusif, kabin mobil Aston Martin edisi agen rahasia Inggris ini hadir dengan buah jok yang dilapis bahan kulit khusus dengan kombinasi jahitan tangan yang sangat khas Aston Martin.

Untuk sumber tenaga dipasang mesin V12 berkapasitas 6.000 cc yang menghasilkan tenaga 547 PS pada 6.750 rpm, dan torsi maksimum 620 nm pada 5500 rpm. Mesin ini dipasangkan dengan sistem transmisi Touchtronic II enam percepatan yang dilengkapi shift-by-wire control system.

Aston Martin DB9 GT Bond Edition hanya dibuat sebanyak 150 unit di dunia. Banderol yang ditawarkan untuk mobil spesial ini adalah 165 ribu pounsterling atau sekira Rp3,58 miliar.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ton)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini