Share

Indonesia Auto Show 'GIIAS' Menuju Pameran Top Dunia

Pius Mali, Okezone · Minggu 30 Agustus 2015 11:10 WIB
https: img.okezone.com content 2015 08 30 15 1204930 indonesia-auto-show-giias-menuju-pameran-top-dunia-YFotvFFIkt.jpg GIIAS berpeluang menjadi pameran automotif terbaik keempat di dunia (Foto: Arief/Okezone)
TANGERANG SELATAN - Pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2015 yang berakhir hari ini (30/8/2015) disebut-sebut masuk dalam peringkat 10 besar dunia.
 
Ketua Pelaksana GIIAS 2015 Johnny Darmawan membeberkan alasan mengapa pameran yang dihelat di lokasi baru yakni Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City, Tangerang Selatan, Banten, ini sudah bertaraf internasional.
 
"Ada tiga hal yang bikin GIIAS 2015 ini bertaraf Internasional. Pertama, menempati lokasi yang sangat luas dan integrated. Kedua, dari cara penyajian serta opening ceremony yang dilakukan oleh wakil presiden. Terakhir, desain semua booth dari para agen pemegang merek (APM) sudah seperti pameran luar negeri," papar Johnny, Sabtu 29 Agustus 2015 malam.
 
Pria yang sudah sangat berpengalaman memimpin event pameran automotif di Tanah Air itu bahkan menyebut bahwa GIIAS 2015 masuk dalam posisi enam di dunia. Ia berharap pada event di tahun-tahun berikutnya, penyelenggaraan GIIAS bisa lebih baik sehingga bisa bersaing dengan pameran top di China, Eropa, dan Amerika.
 
"Paling tidak ada di peringkat empat dunia. Memang masih banyak pameran automotif seperti Beijing Auto Show, Frankfurt Motor Show, dan Detroit Motor Show, kita bisa lah menjadi seperti mereka," lanjut dia.
 
Seperti diketahui, GIIAS 2015 dihelat pada 20-30 Agustus 2015 di ICE. Sempat muncul kekhawatiran pameran ini tidak akan dikunjungi banyak orang karena berada di luar Ibu Kota atau di sebelah selatan Jakarta. Namun yang mengejutkan, target yang ditetapkan panitian yakni 380 ribu orang sudah terlampaui kemarin. Sampai pukul 17.00 WIB, pengunjung sudah mencapai 402.042 orang.
 
Pameran automotif Gaikindo pernah dihelat di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan. Karena tempat di sana sudah tidak bisa menampung jumlah peserta lagi, maka pameran dipindah ke JIExpo, Kemayoran. Pameran kembali dipindah ke ICE tahun ini karena alasan yang sama dengan sebelumnya.
 
Pameran yang dibuka oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla ini diikuti oleh 34 APM baik anggota maupun non-anggota Gaikindo.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ton)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini