Share

Pesan Ferrari 488 GTB di Indonesia Sekarang, Diantar Setahun Lagi

Pius Mali, Okezone · Jum'at 31 Juli 2015 14:09 WIB
https: img.okezone.com content 2015 07 31 15 1188451 konsumen-di-indonesia-harus-tunggu-1-tahun-dapatkan-ferrari-488-gtb-4YO8qz08Le.jpg Konsumen di Indonesia harus menunggu setahun untuk mendapatkan Ferrari 488 GTB (Caricos)

JAKARTA - Mobil Ferrari 488 GTB terbaru resmi diluncurkan di Indonesia, Jumat (31/7/2015). Namun konsumen yang ingin memiliki mobil ini harus bersabar karena unitnya baru datang satu tahun terhitung sejak dilakukan pemesanan.

"Ferrari 488 GTB sudah ada yang berminat, tapi saya belum terima angka pastinya. Untuk peminat mobil ini butuh waktu kurang lebih satu tahun mulai dari pemesanan hingga unitnya datang," ucap Arie Christopher, CEO Ferrari Jakarta, di showroom Ferrari, Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan.

Saat ditanya mengenai harga mobil sport itu, Arie masih enggan menyebut angkanya karena masih menunggu informasi dari prinsipal di Italia.

"Untuk harga kami masih menunggu. Tapi yang jelas ini bukan limited edition, jadi tidak ada kuota pemesanan," lanjutnya.

Untuk diketahui, Ferrari 488 GTB mengandalkan mesin turbo berkapasitas 3.902 cc yang dikombinasikan dengan sistem transmisi tujuh percepatan dual-clucth gearbox F1. Akselerasi dari 0 sampai 100 kilometer per jam dapat dicapai dalam 3 detik.

Ferrari 488 GTB hadir dalam dua pilihan warna, yakni merah rosso corsa met dengan kombinasi hitam-merah di kabin dan abu-abu grigio ferro met dikombinasikan interior warna hitam dan beige tradizione.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ton)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini