Share

Toyota Bakal Tunjukkan Mobil Baru, Bermesin Hybrid & Tiga Bangku

Santo Evren Sirait, Okezone · Sabtu 23 Mei 2015 06:58 WIB
https: img.okezone.com content 2015 05 22 15 1153852 toyota-bakal-tunjukkan-mobil-baru-bermesin-hybrid-tiga-bangku-l1CcfTsLKV.jpg Toyota Bakal Tunjukkan Mobil Baru, Bermesin Hybrid & Tiga Bangku (Motoring)

TOKYO - Chief Executive Officer (CEO) Toyota Motor Akio Toyoda memperkenalkan mobil hidrogen dengan nama Mirai. Melanjutkan kesuksesan Mirai, menurut sumber terdekat perusahaan, Toyota akan membuat kejutan di ajang Tokyo Motor Show pada Oktober mendatang.

Sebagaimana dikutip dari Motoring, Sabtu (23/5/2015), produsen mobil terbesar di dunia itu akan memperkenalkan sebuah mobil konsep tiga bangku yang terinspirasi dari Lotus Seven.

Sumber tersebut juga menyebutkan, Toyota tengah mempertimbangkan akan merealisasikan mobil tersebut dalam versi produksi.

Berdasarkan informasi yang beredar, panjang mobil sekira 3.700 milimeter, lebar 1.730 mm, dan bobotnya 700 kilogram. Soal performa, mobil hybrid ini ditenagai motor listrik 75 kW yang dikombinasikan dengan mesin konvensional empat silinder berkapasitas 1,5 liter. Sistem transmisinya menggunakan CVT.

Konsumsi bahan bakar mobil tersebut diklaim mencapai 50 kilometer per liter.

Sumber Toyota itu juga menyebut pesaing mobil konsepnya itu adalah Mazda MX-5 dan Honda S660.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ton)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini