Share

Pintu Bermasalah, Ford Tarik Fiesta

Santo Evren Sirait, Okezone · Senin 27 April 2015 06:09 WIB
https: img.okezone.com content 2015 04 25 15 1140049 pintu-bermasalah-ford-tarik-fiesta-czrruq20cF.jpg Pintu Bermasalah, Ford Tarik Fiesta (Autoguide)

MEKSIKO – Kabar buruk bagi pengguna Ford Fiesta, pasalnya belum lama ini Ford menggumumkan penarikan Fiesta produksi 2012 sampai 2014 karena bermasalah pada pengait pintu. Akibat adanya kesalahan prosedur pemasangan pada bagian tersebut pintu bisa terbuka tiba-tiba pada saat mobil dikemudikan.

Selain Fiesta, produk Ford lainnya yang juga terindikasi mengalami masalah sama adalah, Fusion produksi 2013 sampai 2014 dan Lincoln MKZ produksi 2013 sampai 2014. Mobil-mobil yang terkena dampak penarikan merupakan hasil produksi di pabrik Ford Meksiko. Demikian seperti dilansir dari Autoguide, Senin (27/4/2015).

Ford mengaku sudah menerima informasi bahwa adanya korban luka ringan akibat masalah tersebut. Di samping itu, Ford juga telah menerima 69 laporan dari pemilik mobil yang menyatakan pintu terbuka dengan sendirinya pada saat kendaraan sedang melaju.

Salah seorang pemilik mobil diketahui telah melaporkan dan mengajukan masalah itu kepada badan keselamatan lalu lintas nasional Amerika Serikat atau National Highway Traffic Safety Administration (NHTSA).

Ford berencana akan mengganti komponen pengait di keempat pintu.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ton)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini