Share

Aston Martin DB4 Klasik Dilelang dengan Harga Fantastis Rp19,4 M

Anton Suhartono, Okezone · Senin 27 April 2015 06:39 WIB
https: img.okezone.com content 2015 04 24 15 1139541 aston-martin-db4-klasik-dilelang-dengan-harga-fantastis-rp19-4-m-sZjGestF0m.jpg Aston Martin DB4 Cabriolet bekas milik artis Inggris dilelang Rp19,4 miliar (Bonhams Auctions)

LONDON - Mobil klasik Aston Martin DB4 Cabriolet yang pernah menghuni garasi aktor kenamaan era 1960, Peter Ustinov, diperkirakan laris seharga 1 juta poundsterling atau sekira Rp19,4 miliar dalam lelang yang digelar di Inggris bulan depan.

Ustinov membeli mobil tersebut pada 1962 tak lama setelah memenangkan Piala Oscar sebagai aktor pendukung terbaik di film Spartacus. Aston Martin DB4 Cabriolet merupakan salah satu mobil mewah pada masa itu. Harganya 4.000 poundsterling atau sekira Rp77,7 juta. Banderol tersebut di atas rata-rata harga rumah di Inggris ketika itu yakni 2.500 poundsterling atau sekira Rp48,5 juta.

Sementara harga rata-rata rumah di Inggris saat ini adalah 177 ribu poundsterling atau sekira Rp3,4 miliar. Artinya, harga Aston Martin DB4 Cabriolet meroket lebih tinggi dibanding harga rata-rata rumah di Inggris.

Bahkan, harga tersebut juga lebih tinggi atau naik hampir dua kali lipat dibanding lelang terhadap mobil yang sama di London pada 2011. Saat itu Aston Martin DB4 Cabriolet terjual 570 ribu poundsterling atau sekira Rp11 miliar.

DB4 Cabriolet dilengkapi mesin 3,7 liter yang mampu menghasilkan tenaga 240 BHP. Akselerasi dari 0 sampai 100 kilometer per jam dapat dicapai dalam sembilan detik dengan kecepatan maksimum 224 km/jam.

Lelang akan digelar di Rumah Lelang Bonhams pada 9 Mei 2015. Setelah dijual Ustinov, mobil ini sempat berpindah tangan tiga kali salah satunya sempat dimiliki oleh pembalap Inggris David Piper. Ia lalu menjualnya pada 1984.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ton)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini