Share

Suzuki Vitara Mobil Teraman Versi Euro NCAP

Santo Evren Sirait, Okezone · Jum'at 24 April 2015 15:03 WIB
https: img.okezone.com content 2015 04 24 15 1139417 suzuki-vitara-mobil-teraman-versi-euro-ncap-6MP9n3PMnk.jpg Suzuki Vitara Mobil Teraman Versi Euro NCAP (Autocarindia)

BRUSSEL - Hasil akhir pengujian yang dilakukan sebuah lembaga uji tabrak mobil baru di Eropa, yakni Euro New Car Assesment Program (NCAP) menetapkan Suzuki Vitara sebagai mobil teraman. Kendaraan Suzuki berbasis sport utility vehicle (SUV) itu dianugerahi bintang lima untuk perlindungan terhadap penumpang dan pejalan kaki. Demikian seperti dilansir Autocarindia, Jumat (24/4/2015).

Vitara berhasil memperoleh nilai 89 persen untuk perlindungan peumpang dewasa dan 85 persen untuk penumpang anak. Dari segi keselamatan pejalan kaki, Suzuki Vitara meraih 76 persen serta 75 persen untuk area safety assist. Selain uji tabrak, mobil asal pabrikan Jepang ini juga menjalani uji pengereman.

Selain Vitara, Euro NCAP melakukan uji tabrak terhadap Renault Espace, Fiat 500X, dan Mazda2. Hasilnya, Renault Espace meraih bintang lima, sementara 500X dan Mazda2 hanya mampu meraih bintang empat.

Meski mendapat bintang lima, Vitara dan Renault Espace memiliki perbedaan nilai. Espace memperoleh nilai 82 persen untuk perlindungan penumpang dewasa, 89 persen untuk penumpang anak, 70 persen untuk perlindungan pejalan kaki, dan 80 persen untuk safety assist.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ton)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini