Share

Dibanding Model Sebelumnya, New Camry Naik Rp12 Juta

Santo Evren Sirait, Okezone · Rabu 01 April 2015 20:20 WIB
https: img.okezone.com content 2015 04 01 15 1127851 dibanding-model-sebelumnya-new-camry-naik-rp12-juta-uj4aBOe9C0.jpg Toyota New Camry (Santo/Okezone)

JAKARTA - New Camry paling murah dibanderol Rp545,3 juta untuk varian 2,5 L G AT, varian 2,5 L V AT Rp580 juta dan termahal adalah varian 2,5 L hybrid AT dengan harga Rp744,5 juta. Masing-masing varian mengalami peningkatan harga mulai dari Rp12 juta sampai 19 Juta.

"kenaikan Rp12 juta sampai Rp19 juta, jadi kenaikan yang paling tinggi itu Rp19 juta pada varian hybrid, sedangkan yang varian V naik sebesar Rp12 juta dan G naik Rp18 Juta. Bisa dibayangkan dengan tambahan spesifikasi begitu banyak kenaikan harga hanya Rp12 juta sampai Rp19 juta secara persentase itukan sangat kecil bila dibanding dengan banyaknya peningkatan spesifikasi." ujar Rahmat Samulo, Marketing Director PT Toyota Astra Motor (TAM).

Melemahnya nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat tidak berpengaruh besar terhadap harga new Camry. TAM mengklaim harga yang ditawarkan untuk new Camry murni bukan akibat nilai tukar rupiah, tapi karena adanya penambahan fitur yang diterapkan ke sedan medium tersebut.

"Pengaruh sangat kecil dari nilai tukar rupiah terhadap dolar, jadi harga yang kami tawarkan jauh dari nilai tukar yang berlaku sekarang ini." ujar Rahmat Samulo, Marketing Director PT TAM.

Seperti diketahui, Tam resmi meluncurkan sedan new Camry, Rabu (1/4/2015). Medium sedan itu hadir dengan tampilan lebih mewah serta bernuansa semakin prestisius dan elegan. Mobil ini mengadopsi desain Ken Look yang menampilkan garis elegan namun dinamis sehingga karakter emosionalnya begitu menonjol.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ton)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini