Share

Fasilitasi Pembalap Pemula, KTB Sediakan 12 Mitsubishi Mirage

Anton Suhartono, Okezone · Jum'at 30 Januari 2015 16:40 WIB
https: img.okezone.com content 2015 01 30 15 1099384 fasilitasi-pembalap-pemula-ktb-sediakan-12-mitsubishi-mirage-xMjwUdCg7a.jpg Fasilitasi Pembalap Pemula, KTB Sediakan 12 Mitsubishi Mirage (Anton S/Okezone)

JAKARTA - PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) bekerja sama dengan Firna Bosowa Rally Team (FBRT) Sport menyediakan 12 unit city car Mitsubishi Mirage untuk digunakan dalam enam seri balap bertajuk "Mirage Challenge" di Indonesia.

KTB menyediakan unit Mirage tipe GLX manual untuk diubah oleh FBRT sehingga spesifikasinya sesuai dengan kebutuhan balap. Ada tiga jenis rally yang diikuti, yakni satu rally, dua sprint rally, dan tiga touring.

Ketentuan untuk peserta Mirage Challange, mereka harus dari kalangan pemula atau non-seeded.

Untuk bisa mendapatkan mobil tersebut, setiap unit Mirage dihargai Rp295 juta on the road. Harga tersebut sudah termasuk komponen pendukung seperti kaki-kaki di antaranya dua paket velg untuk jalan aspal dan tanah, perangkat keamanan di kabin, dan lainnya. Mesin menggunakan standar 1.200 cc.

"Peserta tinggal datang bawa helm, pakaian balap, sepatu, dan langsung balapan. Sisanya kami yang mengurus," jelas Subhan Aksa, pembalap nasional yang juga tergabung dalam FBRT Sport, di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (30/1/2015).

Pria yang akrab disapa Ubang itu menjelaskan, acara ini diadakan untuk memfasilitasi pembalap-pembalap muda, baik secara pribadi atau yang sudah memiliki tim, yang ingin tampil di arena balap berskala besar.

"Biasanya mereka kan bingung harus menghubungi kemana kalau mau ikut balap. Nah kami fasilitasi dengan menyediakan semuanya," ucapnya.

Sementara itu, Head of Public Relations Section MMC PT KTB, Jerry Amran, menambahkan, dari event Mirage Challange ini diharapkan muncul bibit-bibit pembalap muda yang kelak bisa menyamai prestasi senior mereka.

"Kami support part untuk kebutuhan rally selama satu tahun," tegasnya.

Harga Rp295 juta tersebut baru mobil, yang sudah dilengkapi dengan komponen pendukung rally serta tim mekanik. Namun belum termasuk akomodasi untuk enam seri balap di bebagai kota di Indonesia yang jumlah totalnya Rp190 juta. Biaya tambahan tersebut dibayar sebelum seri rally berlangsung. (ian)

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ton)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini