Share

Begini Jadinya jika Nissan Juke Gunakan Roda Tank

Anton Suhartono, Okezone · Senin 02 Februari 2015 06:17 WIB
https: img.okezone.com content 2015 01 30 15 1099269 begini-jadinya-jika-nissan-juke-gunakan-roda-tank-SiTXimKVS9.jpg Nissan Juke Nismo RSsnow (Nissan)
DETROIT - Salah satu karya menarik dari Bengkel Kerja Nissan Nismo adalah Juke yang empat kakinya dipasangi dengan roda khusus untuk melintasi salju. Sekilas roda tersebut seperti kaki tank.
 
Mobil yang dinamakan Juke Nismo RSsnow tersebut dirilis melalui akun Twitter resmi Nissan, @Nissan, dalam bentuk video singkat dan foto.
 
Mobil ini dibuat menyesuaikan musim di Amerika Serikat, di mana salju tebal memenuhi jalan.

Sebuah perusahaan bernama Finnish menyuplai empat roda tank berbentuk segitiga. Selain itu ada tambahan karet pemutar semacam belt yang diproduksi oleh perusahaan American Tack Truck.

Juke sendiri menggunakan mesin 1,6 liter dengan transmisi CVT gearbox. Mesin tersebut menggerakkan empat kaki. Masing-masing bagian dari kaki juga dilengkapi dengan tujuh roda kecil. Tujuh roda kecil itu lah yang memutar track yang terbuat dari karet, sehingga kendaraan dapat melaju di lintasan yang sulit dilewati oleh ban biasa. Karena terbuat dari karet, maka tidak masalah jika Juke Nismo RSsnow juga melintas di jalan aspal.

Tentunya dengan pemasangan roda baru ini, ground clearance Juke Nismo RSsnow bertambah sekira 50 sentimeter.

Meski tenaganya cukup besar yakni 218 HP, namun kecepatan maksimum yang bisa dihasilkan hanya sekira 64 km/jam.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ton)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini