Share

Mengapa Wanita Harus Ketahui Cara Kendarai Motor yang Benar?

Anton Suhartono, Okezone · Sabtu 27 Desember 2014 16:31 WIB
https: img.okezone.com content 2014 12 27 15 1084618 mengapa-wanita-harus-ketahui-cara-kendarai-motor-yang-benar-pxsCyREV9L.jpg Safety riding coaching clinic untuk perempuan digelar oleh Forwot (Forwot)
JAKARTA - Sebanyak 55 perempuan dari komunitas atau klub sepeda motor serta wartawan mengikuti pelatihan safety riding, Sabtu (27/12/2014) di Pulomas, Jakarta Timur.
 
Acara ini digelar oleh Forum Wartawan Otomotif (Forwot) bekerja sama dengan Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).
 
Jusri Palubuhu, Training Director Jakarta Defense Driving Consulting (JDCC), menuturkan, lewat kegiatan bertajuk “Forwot Safety Riding Campaign Coaching Clinic 2014” ini para perempuan mendapatkan referensi “what, how, dan why” dalam mengendarai sepeda motor dan saat mereka berinteraksi di jalan raya.
 
"Sehingga kesempatan ini akan menjadi modal dalam memengaruhi anggota-anggota keluarga mereka atau pun masyarakat lain mengenai kedisiplinan dan keselamatan berkendara di jalan raya secara lebih efektif,” jelas Jusri, sebagaimana tertulis dalam keterangan resmi Forwot.
 
Peserta mendapat pembekalan teori dan praktik. Materi yang disajikan meliputi dua sesi. Pertama sesi teori mengapa perempuan lebih mudah mengalami kecelakaan lalu lintas, fakta dan kenapa kecelakaan terjadi di jalan raya, peran perempuan sebagai pelopor keselamatan berlalu lintas, dan pengetahuan umum sepeda motor saat sedang dikendarai.
 
Sedangkan pada sesi praktik, mereka mendapatkan pengetahuan meliputi setting posture, pengereman, menikung dan berkelok di jalan sempit, menanjak dan menurun, lintasan rusak, kontrol, serta keseimbangan.
 
Sementara itu, Ketua Panitia Forwot Safety Riding Campaign Coaching Clinic 2014, Vini Rizki Amelia, menjelaskan, safety riding ini digelar masih terkait dengan Hari Ibu. “Kami ingin kembali memaksimalkan peran wanita sebagai pelopor keselamatan berlalu lintas. Harapannya, setelah mendapatkan pembekalan ini, mereka tidak saja lebih aware bagaimana berkendara yang baik tapi bisa menularkan pengetahuan ini ke keluarga mereka masing-masing,” ungkapnya.
 
Forwot Safety Riding kali ini merupakan yang ketigakalinya digelar sejak 2012. Dua pelatihan sebelumnya diselenggarakan di Tangerang Selatan dan Bandung. Semuanya melibatkan anggota komunitas atau klub sepeda motor serta jurnalis.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ton)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini