Share

Mobil Konsep Masa Depan Mercedes Benz Terselubung

Anton Suhartono, Okezone · Rabu 26 November 2014 09:46 WIB
https: img.okezone.com content 2014 11 26 15 1070797 mobil-konsep-masa-depan-mercedes-benz-terselubung-xA9aFYF8LM.jpg Mobil konsep Mercedes Benz terselubung (Autoevolution)
STUTTGART - Mercedes Benz seolah tidak kehabisan produk-produk terbaru. Setelah memperkenalkan Maybach, AMG GT, serta mesin turbo ber-cc kecil, kini produsen mobil premium Jerman itu menjajal mobil konsep 2015 mereka.
 
Diyakini, mobil yang masih diselubungi tersebut merupakan model konsep yang akan ditunjukkan di event Consumer Electronics Show (ECS) di Las Vegas, Amerika Serikat, pada 2015. Hal tersebut sesuai dengan yang disampaikan CEO Daimler AG, Dieter Zetsche.
 
Sebelumnya, Daimler menunjukkan konsep desain interior untuk mobil masa depannya. Mobil tersebut berkapasitas empat orang di mana desainnya memungkinkan satu sama lain penumpang bisa saling berhadapan. Demikian seperti diberitakan Autoevolution, Rabu (26/11/2014).
 
Desain interior itu akan digunakan pada mobil berteknologi autonumous driving, di mana kendaraan bisa menuju ke tujuan.
 
Pada kesempatan itu, Zetsche juga akan menyampaikan presentasi perkembangan terbaru tentang teknologi autonumous driving pada produk Mercedes Benz.
 
Mercy berambisi menjadi produsen mobil pertama di dunia yang menjual kendaraan berteknologi autonumous driving. Sejauh ini, Mercy sudah menjajal model S-Class.
 
Namun dari tampilan selubungnya, tampaknya desain mobil konsep tersebut agak berbeda dengan produk-produk konvensional Mercy. Desain mobil ini kemungkinan benar-benar baru dan di luar dugaan.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ton)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini