Share

Yamaha Vino Bermesin Listrik

Santo Evren Sirait, Okezone · Jum'at 21 November 2014 15:05 WIB
https: img.okezone.com content 2014 11 21 15 1068911 yamaha-vino-bermesin-listrik-enYM2di72l.jpg F : Yamaha Vino Bermesin Listrik (Autoevolution)

TAIWAN - Yamaha baru saja mengeluarkan informasi bahwa akan mendatangkan skuter baru, yakni e-Vino atau Vino versi listrik. Model ini menunjukan pabrikan berlambang garpu tala itu siap dengan teknologi terkini.

Seperti dilansir dari Autoevolution, Jumat (21/11/2014) Yamaha berencana menampilkan e-Vino untuk pertama kalinya di Taiwan. Harga yang ditawarkan sebesar 58.500 dolar Taiwan atau sekira Rp23 jutaan.

Yamaha memilih Taiwan untuk penampilan perdana e-Vino, karena menurut catatan di Taiwan sebanyak 700 ribu motor terjual setiap tahunnya.

Untuk diketahui, Yamaha e-Vino sudah dilengkapi dengan baterai Lithium-Ion 50V yang bisa dilepas, sehingga pemilik motor bisa membawa baterai ke dalam rumah atau kantor untuk diisi ulang. Motor listik satu ini mampu melaju sejauh 30 km dengan berat pengendara tidak lebih dari 55 kg.

E-Vino juga dilengkapi dengan fitur boost yang akan membantu pengendara saat melewati jalan menanjak, meskipun itu cukup menguras daya listrik. Tampilan "gemuk" Vino sengaja dipertahankan oleh Yamaha, begitu juga pada suspensi tunggal di bagian belakang.

Tampilan desain dari e-Vino tidak terlalu berbeda jauh dengan Vino biasa, hanya saja sebuah keranjang yang ada di bagian depan membuat tampilannya menjadi lebih menarik dan unik.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ian)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini