Share

Toyota dan Mitsubishi Raih Tingkat Tertinggi Kepuasan Pelanggan

Santo Evren Sirait, Okezone · Kamis 20 November 2014 19:27 WIB
https: img.okezone.com content 2014 11 20 15 1068521 toyota-dan-mitsubishi-raih-tingkat-tertinggi-kepuasan-pelanggan-Bm3ekhM2No.jpg Toyota dan Mitsubishi Raih Tingkat Tertinggi Kepuasan Pelanggan (Foto: Santo/Okezone)

JAKARTA - Survei yang dilakukan JD Power dalam rentan waktu Februari hingga Mei 2014 menetapkan Toyota dan Mitsubishi sebagai dua perusahaan automotif roda empat di Indonesia yang menempati peringkat tertinggi kepuasan pelanggan keseluruhan atas layanan purnajual. Toyota Astra Motor (TAM) dan Krama Yudha Tiga Berlian (KTB) Motors meraih skor sama, masing-masing 770 poin.

Toyota menunjukkan kinerja baik dalam konsultan layanan, fasilitas servis dan kualitas servis, sedangkan Mitsubishi menunjukkan kinerja baik khususunya dalam memulai pengerjaan servis dan pengambilan kendaraan.

"meskipun terdapat peningkatan volume servis yang muncul dari peningkatan penjualan kendaraan baru, sembilan dari 12 merek automotif roda empat yang diperingkatkan dalam studi ini menunjukkan kemajuan tingkat kepuasan dari tahun 2013," ujar Rajeev Nair, Direktur JD Power Asia Pasifik, dalam keterangan resminya.

Nair menambahkan, "Ini merupakan pencapaian luar biasa dan sebuah cerminan dari upaya yang dilakukan pembuat mobil dan diler untuk memberikan pengalaman servis yang memuaskan kepada pelanggan di Indonesia.

Dalam menetapkan tingkat kepuasan, JD Power, melalui program The 2014 Indonesia Customer Service Index (CSI), telah melakukan survei terhadap 3.467 responden yang menerima kendaraan baru antara Februari 2012 hingga Mei 2013 dan mengambil kendaraan untuk diservis di diler resmi atau pusat servis antara Agustus 2013 hingga Mei 2014.

Berikut lima dari 12 perusahaan automotif yang mendapat poin tertinggi dalam surve CSI JD Power:

Toyota: 770 poin

Mitsubishi: 770 poin

Ford: 769 poin

Mazda: 769 poin

Daihatsu: 767 Poin

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ian)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini