Share

Ketika Lima "Polisi" Dance di Pameran Otomotif

Nurul Arifin, Okezone · Kamis 30 Oktober 2014 02:44 WIB
https: img.okezone.com content 2014 10 30 15 1058702 ketika-lima-polisi-dance-di-pameran-otomotif-MdyPAzpltn.jpg Lima "polisi" dance di booth Daihatsu (Foto: Nurul Arifin/Okezone)

SURABAYA - Booth Astra Daihatsu Motor (ADM) di Pameran Otomotif Surabaya (POS) meriah dengan penampilan lima dancer atau penari berkostum polisi. Para dancer tersebut menari dengan latar house music.

Tarian modern itu ditampilkan ADM sebagai bagian dari kampanye Indonesia Aman dan Ayo Aman Berlalu Lintas. Gerakan-gerakannya kerap dipraktikkan polisi saat mengatur lalu lintas.

Sementara itu, ADM ikut memeriahkan POS dengan memboyong dua produk hasil modifikasi yakni Terois Spirit dan Xenia Indigo.

Domestic Marketing Division Head PT ADM, Rocky Irvanyandi, mengatakan, POS sangat efektif untuk memperkenalkan teknologi Daihatsu. “Kami berharap berbagai produk unggulan Daihatsu mampu memberikan kontribusi bagi industri pasar automotif di Indonesia, terutama di Surabaya,” kata Rocky, Rabu 29 Oktober 2014.

Dua mobil modifikasi tersebut sempat ditunjukkan di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2014 di Jakarta.

Xenia Indigo, jelas Rocky, lahir dari hasil modifikasi yang mengusung konsep eksotik dan elegan. Mobil MPV tersebut dilengkapi dengan LED dan projector pada headlamp serta berkelir purplish blue.

Sementara Terois Spirit dimodifikasi dengan tema modern dan masculine SUV. Terois tampil gagah dengan balutan masculine interior serta desain headlamp.

"Di POS ini kami mengusung ‘Fun with Your Best Friend’ yang selaras dengan tema Daihatsu Sahabatku,” ungkapnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ton)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini