Share

Mitsubishi Delica Sapa Jatim

Nurul Arifin, Okezone · Rabu 29 Oktober 2014 20:02 WIB
https: img.okezone.com content 2014 10 29 15 1058636 mitsubishi-delica-sapa-jatim-pUurOjNVMt.jpg Mitsubishi Delica sapa warga Jatim (Foto: Nurul Arifin/Okezone)

SURABAYA - Setelah diluncurkan pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2014 di Jakarta September lalu, mobil multi purpose vehicle (MPV) Mitsubishi Delica kini "mendarat" di Surabaya, Jawa Timur. 

Mobil yang juga disebut dengan sport utility MPV itu diperkenalkan PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors selaku agen pemegang merek Mitsubishi di Indonesia pada ajang Pameran Otomotif Surabaya (POS) hari ini.

Departement Head of Mitsubishi Motors Corporation (MMC) Field Marketing PT Karya Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), Budi Dermawan, menjelaskan, Delica memberikan nuansa baru bagi para penggemar MPV yang menginginkan mobilnya lebih bertenaga.

Keberadaannya di Indonesia, kata Budi, juga diterima dengan baik. Indikatornya, sejak bulan lalu diluncurkan pihaknya sudah menerima 150 SPK.

"Sejak tampil di IIMS September lalu sudah ada 150 SPK. Jumlah ini akan terus bertambah dan kami optimistis Delica dapat diterima oleh pasar," ujarnya, Rabu (29/10/2014).

Sementara hingga akhir tahun, Delica ditargetkan terjual sebanyak 250 unit secara nasional. Untuk pasar Jatim saja, mobil yang dibanderol Rp415 juta (on the road Surabaya) itu ditargetkan laris 40 unit hingga akhir 2014.

Mitsubishi Delica dipersenjatai mesin 4J11 (2.0L) S4 MPI S-MIVEC AS&G 4 silinder segaris berkapasitas 2.0 liter. Tenaga puncaknya mencapai 110 kW atau 150 PS pada 6.000 RPM dengan torsi maksimum 191 Nm pada 4.200 RPM.

Secara total, kontribusi penjualan Mitsubishi per September 2014 masih didominasi sport utility vehicle (SUV) Pajero yakni 50 persen. Urutan kedua ditempati oleh Mitsubishi Outlander sekira 30 Persen, dan Mirage 20 persen.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ton)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini