Share

Totti Beri Asa untuk Roma

Pidekso Gentur Satriaji, Okezone · Rabu 01 Oktober 2014 02:34 WIB
https: img.okezone.com content 2014 10 01 261 1046633 0E6EiSBdKf.jpg Selebrasi Totti usai cetak gol ke gawang Manchester City (Foto: REUTERS)
A A A

MANCHESTER – Sempat tertinggal oleh gol cepat Sergio Aguero dari titik putih, AS Roma langsung merespon hal tersebut dengan cara yang positif. Ya, kapten Francesco Totti menyamakan kedudukan lewat finishing yang indah di menit ke-23, yang membuat skor sementara imbang 1-1.

Jalannya Pertandingan

Baca Juga: instalasi-interactivity-gaungkan-keselarasan-dalam-pameran-arch-id-2024

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Babak Pertama

City langsung mengambil inisiatif menyerang. Terlihat Yaya Toure dkk mencoba membongkar pertahanan Roma dengan menggunakan umpan-umpan panjang.

Benar saja, David Silva mengirim umpan berbahaya ke kotak penalti Roma, Aguero yang mengejar bola tersebut terpaksa dijatuhkan oleh Douglas Maicon. Penalti untuk City!

Aguero yang menjadi algojo hadiah dari wasit itu pun tanpa kesulitan mengelabui Łukasz Skorupski. Skor 1-0 untuk City di menit keempat.

Membentur mistar! Maicon coba membayar hutang, tendangan keras pemain asal Brasil itu masih bisa diselamatkan oleh mistar gawang City. Sebelumnya, bek kanan tersebut melakukan kerja sama apik dengan Francesco Totti.

Tertinggal satu gol, Giallorossi meresponnya dengan baik. Menguasai sebagian besar penguasaan bola dan menciptakan beberapa peluang.

Akhirnya, Roma menciptakan gol penyama kedudukan di menit ke-23. Adalah Totti yang secara luar biasa men-chip bola dan dengan mudah melewati Joe Hart, usai menerima umpan terobosan Radja Nainggolan.

Anak-anak Serigala Roma semakin percaya diri usai gol penyeimbang Totti tercipta. Sebaliknya, dua sayap City yang biasanya aktif dalam membangun serangan, kali ini kontribusi mereka kurang terlihat.

City kembali mengambil alih jalannya pertandingan di 15 menit jelang turun minum. The Citizens kembali mendapat peluang saat Vincent Kompany menendang bola dari luar kotak penalti, tapi masih tipis di atas mistar gawang Skorupski.

Roma berhasil mengeksploitasi kecepatan Gervinho. Umpan dari lini kedua berhasil diterima pemain internasional Pantai Gading tersebut. Ia berhasil menerobos hingga kotak penalti dan melepaskan tembakan keras, Hart masih bisa mengantisipasi datangnya bola.

Susunan Pemain

Manchester City: Hart; Zabaleta, Kompany, Demichelis, Clichy; Navas, Toure, Fernandinho, Silva; Aguero, Dzeko.

AS Roma: Skorupski; Maicon, Yanga-Mbiwa, Manolas, Cole; Nainggolan, Keita, Pjanic; Florenzi, Totti, Gervinho.

(fmh)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini