Share

Daihatsu: UFC3 dan GT2 Paling Siap Produksi

Arief Aszhari, Okezone · Selasa 23 September 2014 12:42 WIB
https: img.okezone.com content 2014 09 23 52 1043027 7Szf5dt67Q.jpg F: Daihatsu Ayla GT2 (Arief A/Okezone)

JAKARTA- Astra Daihatsu Motor (ADM) telah memperkenalkan beberapa mobil konsep digelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2014. Mobil tersebut antara lain Ayla GT2, UFC3, CUV2, dan SUV.

Lalu dengan diperlihatkan keempat model tersebut, kapan mobil konsep tersebut bisa meluncur di Indonesia?

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Menurut Head Project Design Daihatsu, Mark Widjaja, dari semua mobil konsep yang ditampilkan di ajang tahunan bergengsi automotif Tanah Air tersebut, yang paling siap untuk masuk jalur produksi adalah AYla GT2 dan UFC-3.

"Jika dilihat dari kelayakannya, yang paling siap dicetak massal adalah UFC3 dan Ayla GT2. Namun memang perlu adanya tes-tes terlebih dahulu," ujar Mark Widjaja di booth Daihatsu Hall D, JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat.

Lebih lanjut Mark mengatakan, meskipun sebuah model sudah mendekati versi produksi harus ada tes atau pengembangan untuk memastikan produk tersebut cocok atau tidak untuk masyarakat Indonesia.

"Untuk mobil konsep lainya masih harus melewati proses yang panjang untuk masuk produksi massal. Setidaknya harus melewati beberapa survei seperti Ayla GT2 dan UFC3," pungkas Mark.

(ian)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini