Share

The Red Devils Siap Lanjutkan Tren Positif

Ezha Herdanu, Okezone · Sabtu 20 September 2014 16:36 WIB
https: img.okezone.com content 2014 09 20 45 1041972 aaGCLlgUUI.jpg Louis van Gaal (Foto: Andrew Yates/Reuters)
A A A

MANCHESTER – Setelah mendapat hasil positif pada pekan lalu dengan mengalahkan Queens Park Rangers (QPR) melalui skor akhir 4-0, Manchester United bertekad melanjutkannya. Laga melawan Leicester City pada akhir pekan ini akan menjadi ajang pembuktian tekad tersebut.

 

Kemenangan atas QPR itu sendiri memang tidak bisa dibilang istimewa, mengingat tim asuhan Harry Redknapp datang sebagai tim promosi. Akan tetapi, bagi United yang kerap gagal meraih kemenangan dalam tiga pertandingan perdana di Premier League, hasil tersebut merupakan penghapus dahaga mereka.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

 

Klub berjuluk The Red Devils itu kemenangan itu merupakan sinyal positif bahwa mereka masih memiliki potensi untuk bangkit. Belum lagi kenyataan tampil apiknya sejumlah pemain anyar pada laga tersebut.

 

Meski begitu, bukan berarti penampilan United melawan QPR sudah sempurna, pemain anyar si Setan Merah lainnya, Daley Blind kerap meninggalkan posnya di lini pertahanan skuad asuhan Louis van Gaal itu. Hal ini membuat area di depan kotak penalti United menjadi lowong dan mudah ditembus oleh para pemain lawan mereka.

 

Sedangkan Angel di Maria yang tampil sangat baik pada laga tersebut juga terlihat mengalami kram 10 menit menjelang bubaran dan akhirnya ditarik keluar. Bagi Van Gaal, hal tersebut berarti mantan pemain Real Madrid itu bekerja sangat keras.

 

“Biasanya Anda harus mampu bermain selama 90 menit tanpa harus mengalami kram. Namun, hal itu (kram Di Maria) merupakan simbol bahwa dia telah bekerja dengan sangat keras serta mengeluarkan seluruh kemampuannya pada pertandingan pekan lalu (melawan QPR),” jelas Van Gaal kepada Sky Sports, Sabtu (20/9/2014).

 

“Ketika Anda ikut dalam mengkreasikan tiga gol dan mencetak satu gol untuk Anda sendiri, itu berarti Anda tidak tampil buruk. Tapi, dia banyak kehilangan banyak kehilangan bola yang perlu, jadi artinya dia mampu tampil lebih baik,” lanjut mantan pelatih Bayern Munich dan Barcelona itu.

 

“Kami masih mampu tampil lebih baik lagi,itu karena kami ingin terus melanjutan hasil positif kami di sini (Premier League),” tutupnya.

(fmh)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini