Share

Bayern & City Diancam Kiper Roma

Firdaus Kresna Putra, Okezone · Kamis 18 September 2014 14:21 WIB
https: img.okezone.com content 2014 09 18 261 1040977 Yp0fd8ak2z.jpg Kiper AS Roma, Morgan De Sanctis. (Foto: Tony Gentile/Reuters)
A A A

ROMA – Rasa percaya diri tinggi nampaknya menaungi kubu klub asal Italia, AS Roma. Kiper Giallorossi, Morgan De Sanctis mengatakan bahwa kemenangan telak timnya atas CSKA Moskow bisa menjadi peringatan bagi dua penghuni Grup E yang lain, yakni Bayern Munich dan Manchester City.

AS Roma mengawali kiprahnya di Liga Champions 2014-2015 dengan mengoyak CSKA Moscow 5-1 pada laga pembuka Grup E, Kamis (18/9/2014) dini hari WIB.

Baca Juga: instalasi-interactivity-gaungkan-keselarasan-dalam-pameran-arch-id-2024

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

"Ini grup yang sangat sulit. Namun, saya rasa sekarang dua tim yang lain (Bayern dan City) pasti tidak senang karena sudah diundi berada satu grup dengan kami," papar De Sanctis seperti dilansir situs resmi UEFA, Kamis (18/9/2014).

Di Olimpico, Roma unggul melalui gol Juan Manuel Iturbe, brace Gervinho, satu dari Maicon dan bunuh diri Sergei Ignashevitch. Sepanjang laga, CSKA menghasilkan lima shots on target dan hanya satu yang lewat dari penjagaan De Sanctis, yaitu tembakan Ahmed Musa di menit 82.

Berikutnya, Roma akan bertandang ke markas City, sedangkan CSKA meladeni Bayern di Rusia.

(fmh)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini