Share

Bayern Menang, Muller Menyesal

Putri Utami, Okezone · Kamis 18 September 2014 12:01 WIB
https: img.okezone.com content 2014 09 18 261 1040851 a9wFdQFUSs.jpg Thomas Muller (Foto: REUTERS/Michael Dalder)
A A A

MUNICH – Kemenangan yang diraih Bayern Munich di laga perdana kualifikasi Grup E Liga Champions kontra Manchester City Kamis (18/9/2014) dini hari WIB ternyata masih menyisakan penyesalan di hati striker Thomas Muller. Die Roten sukses mengemas kemenangan 1-0 pada laga yang diadakan di Allianz Arena itu.

Pada laga itu striker Jerome Boateng sukses menjadi aktor utama lewat tendangan volinya yang berujung gol di gawang Joe Hart pada penghujung pertandingan. Tapi bagi Muller dia mengaku menyesal lantaran tidak bisa menciptakan gol lebih awal. Pemain internasional Jerman ini mengaku jika kekuatan kiper nomor satu The Citizens itu sangat baik sehingga banyak peluang yang bisa dia mentahkan.

Baca Juga: instalasi-interactivity-gaungkan-keselarasan-dalam-pameran-arch-id-2024

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

“Kami bisa tidur dengan perasaan senang. Kami mengalahkan Manchester City 1-0, bermain sangat baik dan memaksa gol di akhir. Sedikit memalukan karena kami tidak mencetak gol lebih awal, tapi itu kesalahan saya! Kami bermain sangat baik dan kami tidak mendapat imbalan, tapi kiper mereka menguasai laga baik. Kami sangat puas,” kata Muller dalam situs resmi UEFA, Kamis (18/9/2014).

Lebih lanjut pemain berusia 25 tahun ini juga memuji strategi yang diterapkan oleh pelatih Josep Guardiola yang bisa membawa kemenangan bagi timnya dalam laga perdana penyisihan Grup Liga Champions. 

“Kami bermain dalam formasi berbeda. Pelatih melakukan banyak persiapan untuk menentukan komposisi yang tepat tapi dia selalu memiliki rencana B. Hari ini sangat penting untuk memiliki pemain yang fleksibel di lapangan,” sambungnya.

(fmh)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini