Share

Ngusaba Puseh, Festival Debus Bali

Dewi Kania, Jurnalis · Selasa 16 September 2014 12:22 WIB
https: img.okezone.com content 2014 09 16 408 1039761 pXxn3SXsE9.jpg Ngusaba Puseh, Festival Debus Bali (Foto:Dailymail)

FESTIVAL Debus yang mendunia ternyata tak hanya diramaikan di Banten. Di Pulau Dewata ada  festival tahunan bernama Ngusaba Puseh yang mempertontonkan atraksi debus unik.  

Selama ini, mengenal upacara Ngaben menjadi acara paling ramai di Bali. Ada satu lagi perayaan festival yang dirayakan oleh penduduk Desa Selumbung, Kabupaten Karangasem.

 

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Semua wisatawan yang hadir larut dalam kekhawatiran saat menyaksikan acara tersebut. Upacara tersebut dilakukan sebagai penghilang dosa yang dipersembahkan kepada nenek moyang dan dewa.

 

Festival yang dirayakan 11 September 2014 silam berlangsung di komplek tempat tinggal mereka. Bau aromatik dari hasil membakar kemenyan yang mengundang mistis terasa kuat menusuk hidung.

 

Saat seremonial upacara ramai diiringi tabuhan musik tradisional, tari-tari serta nyanyian lokal. Beberapa pria seringkali menusukkan belati ke dada mereka dan tetua adat tampak mempersiapkan sesaji. Demikian dilansir Dailymail, Senin (15/9/2014)

(jjs)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini