Share

Norman Kamaru Menangis Ingat Dihujat Rekan Sendiri

Raiza Andini, Okezone · Selasa 16 September 2014 01:43 WIB
https: img.okezone.com content 2014 09 15 33 1039571 nCbc9STPVG.jpg Norman Kamaru (Foto: Okezone)
A A A

JAKARTA - Norman Kamaru menangis mengenang masa-masa persidangan ketika dipecat sebagai anggota kepolisian. Penyanyi yang awalnya tenar di YouTube itu masih ingat persis momen paling menyakitkan dalam hidupnya.

Dia mengaku mendapat perlakuan tidak menyenangkan saat keputusan kepolisian menanggalkan keanggotaannya. Dia berusaha menenangkan kedua orangtuanya yang sangat menginginkan anaknya menjadi polisi.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

“Orangtua pun, saya berusaha untuk menenangkan mereka. Ayah saya yang paling emosi pada saat itu. Waktu persidangan berlanjut itu saya meninggalkan ruang sidang, orangtua saya dicaci maki sama anggota semua di situ,” kenang Norman sambil menangis saat ditemui di Kalibata, Jakarta Selatan.

Dia  terus membujuk orangtua untuk menerima kenyataan bahwa sang anak tak bisa memenuhi keinginannya. Namun, nasi sudah menjadi bubur. Norman yang sempat digadang menjadi duta kepolisian, justru sibuk dengan dunia keartisan sehingga kepolisian mulai mengevaluasi dan memecatnya.

“Saya merasa sangat bangga dengan polisinya. Saya bangga bisa mengurusi tugas saya di Brimob. Orangtua saya sangat bangga pada saya saat menjadi Brimob, saya berusaha untuk menerima dan membuat dia tenang," tutupnya.

(rik)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini