Share

Momen-Momen Terbaik untuk Bercinta

Restika Ayu Prasasty, Okezone · Rabu 10 September 2014 21:00 WIB
https: img.okezone.com content 2014 09 10 197 1037237 pmblL1Av8G.jpg Momen terbaik untuk bercinta (Foto: Google)
A A A

SETIAP saat bisa menjadi momen bercinta yang panas dan menggairahkan. Namun, ternyata ada beberapa masa di mana sesi bercinta bisa menjadi semakin manis lagi.

Berikut adalah momen terbaik untuk bercinta, seperti dilansir Women's Health Mag.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

 

Sebelum presentasi besar

Penelitian menunjukkan bahwa bercinta menenangkan saraf yang tegang, menurunkan tekanan darah, dan mengurangi stres. Satu studi bahkan menemukan bahwa orang yang bercinta sebelum pidato atau berbicara di depan orang banyak, paling tidak stres.

 

Di pagi hari

Tubuh manusia diranjang untuk bercinta di pagi hari. "Tidak hanya karena level testosteron dan energi paling tinggi ketika di pagi hari, tapi peningkatan level hormon oksitosi membuat Anda dan pasangan terikat sepanjang hari, dan hormon endorfin meningkatkan gairah Anda," jelas ahli seks Jessica O'Reilly, Ph.D.

 

Ketika merasa tidak sehat

Penelitian menunjukkan bahwa bercinta dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

 

Hari ke-14 dalam siklus menstruasi

Penelitian menemukan bahwa dua pekan dalam siklus menstruasi, klitoris wanita membesar 20%. Artinya, Anda akan lebih mudah orgasme pada hari-hari ini. Ini mendekati waktu ovulasi, jadi masuk akal jika Anda akan merasa lebih gairah pada masa-masa ini.

 

Setelah berolahraga

Studi yang dilakukan University of Texas membandingkan reaksi wanita terhadap hal erotis setelah 20 menit bersepeda. Hasilnya, ditemukan bahwa aliran darah ke daerah intim mereka meningkat 169 persen setelah berolahraga. Plus, Anda merasa jika tubuh Anda menjadi lebih sehat, baik, dan seksi. Selain itu, tubuh Anda memompa hormon testosteron - hormon seks - ketika berolahraga, jadi hasrat alami Anda akan semakin besar setelah berolahraga.

 

Setelah mengalami hari buruk

Ingin menghilangkan stres setelah mengalami hari yang tidak menyenangkan di kantor? Seks bisa menjadi pilihan yang lebih sehat.

"Penelitian menunjukkan bahwa seks dan bentuk perhatian fisik lain - bahkan berpegangan tangan - secara signifikan memerbaiki mood (suasana hati) dan menurunkan level stres untuk beberapa hari kemudian," ujar O'Reilly. Plus, mengalihkan ketegangan dan frustrasi di tempat tidur dapat membuat Anda lebih antusias dan bergairah.

"Selama pasangan Anda bukanlah sumber kemarahan Anda, seks ketika marah bisa menjadi sangat seksi," kata O'Reilly.

 

Ketika Anda baru saja melakukan hal yang menakutkan

 

Salah satu waktu terbaik untuk bercinta adalah tepat setelah melakukan atau mengalami peristiwa yang menegangkan. Entah itu naik roller coaster atau sekadar menonton film horor.

"Ketika adrenalin terpacu, tubuh Anda sudah dalam keadaaan terangsang dan respons seksual Anda sering kali meningkat," ucap O'Reilly.

Studi yang dipublikasikan Archives of Sexual Behaviour mengonfirmasi bahwa ketertarikan dan gairah meningkat setelah mengalami peristiwa yang memicu adrenalin.

(tty)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini