Share

EcoBoost 1.0L, Si Kecil Cabe Rawit

Arief Aszhari, Okezone · Minggu 17 Agustus 2014 10:08 WIB
https: img.okezone.com content 2014 08 16 423 1025575 daknL7cuVX.jpg F: New Ford Fiesta EcoBoost (Arief A / Okezone)

DENPASAR- Setelah puas membahas segi eksterior maupun interior, kini saatnya 'mencicipi' performa dari hatchback yang dipersenjatai mesin EcoBoost. Sebuah mesin yang didaulat sebagai mesin terbaik dunia selama tiga kali berturut-turut.

Okezone sendiri mendapatkan kesempatan mengendarai New Ford Fiesta EcoBoost 1.0 L ini pada etape kedua. Setelah duduk di bangku pengemudi, tidaklah sulit menemukan posisi berkendara yang 'pas'. Meskipun jok tidak melingkari badan dengan sempurna, namun jok yang tidak begitu kasar dan juga tidak begitu empuk pas menopang badan.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Perjalanan pada etape kedua ini mengambil rute dari hotel Le Meridien di daerah Jimbaran, menuju desa Kamasan Klungkung. Mobil ini sendiri telah dilengkapi fitur Smart Keyless Entry, yang memudahkan pengemudi menyalakan mesin hanya dengan menekan tombol Powert Start.

Saat mesin menyala, terdengar mesin berkapasitas 1.0 L tiga silinder meraung dengan halus. Ketika membuka gas pertama, terasa torsi yang dihasilkan sudah sangat besar. Namun tipikal transmisi otomatis, hentakan tenaga awal mesin ini tidak terlalu responsif alias lemot. Namun ketika putaran mesin berada pada posisi yang pas, tenaga EcoBoost langsung bisa dirasakan.

Pada etape kedua ini, jalan yang dilalui cukup beragam mulai jalan perkotaan dengan kepadatan lalu lintas, jalanan desa yang menanjak dan menurun, serta jalanan yang cukup licin. Dengan fitur Electronic Stability Program (ESP), membantu mengendalikan mobil saat meliuk-liuk di kepadatan jalan raya di sepanjang perjalanan.

Begitu juga dengan Hill Launch Assist yang membantu pengendara menahan mobil selama tiga detik ketika memindahkan kaki dari pedal rem dan ke pedal gas saat berada di tanjakan atau turunan.

Dengan mesin terkecil di kelasnya bahkan bisa diletakan di kompartemen bagasi pesawat. Mesin ini mampu memproduksi daya sebesar 125 PS (92 kW), dan torsi puncak 170 Nm. EcoBoost 1.0 liter dipasangkan dengan transmisi otomatis PowerShift enam percepatan yang mampu menghemat bahan bakar hingga 18,9 km/L, dan emisi 121 g/km.

Kesimpulan, mobil yang dibanderol Rp246 untuk transmisi manual dan Rp256 juta untuk transmisi otomatis ini sangat cocok untuk para kaum urban, dengan gaya yang sporty mobil ini bisa menjadi pilihan kaum muda dan juga keluarga kecil yang menginginkan mobil yang serbaguna.

(ian)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini