Share

Reli Jadi Ajang Pembuktian Mesin Hybrid Mitsubishi

Septian Pamungkas, Okezone · Sabtu 09 Agustus 2014 17:13 WIB
https: img.okezone.com content 2014 08 09 52 1022234 opkPYXsdCi.jpg F: Mitsubishi Outlander PHEV (Septian P/Okezone)

PATTAYA - PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) mengajak sejumlah media nasional untuk melihat langsung performa Outlander PHEV yang berlaga dikejuaraan Asia Cross Country Rally 2014 di Thailand. Dari total 38 peserta yang ikut kejuaraan ini, Mitsubishi Outlander PHEV menjadi satu-satunya kendaraan bermesin hybrid.

Head of MMC & MFTBC PR Departement, Intan Vindiasari menerangkan lewat ajang ini pihaknya ingin menunjukan jika SUV hybrid yang rencananya akan dipasarkan di Indonesia itu memiliki kemampuan menaklukan jalan aspal maupun medan off road.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

"Ajang ini sebenarnya sebagai tempat untuk memamerkan teknologi Plug-in Hybrid khususnya pada Outlander PHEV karena mobil listrik ini akan dijual di Indonesia. Dan tes yang paling akurat untuk heavy rally adalah cross country seperti ini," ujar Intan Vindiasari di Pattaya, Chonburi, Thailand.

Menurut Intan teknologi plug-in hybrid tidak begitu populer di kalangan konsumen Indonesia. Untuk itu, lewat ajang ini pihaknya ingin mengedukasi konsumen tentang teknologi plug-in hybrid yang memiliki kemampuan handal, bukan mobil listrik yang loyo atau kurang tenaga.

"Makanya Cross Country yang dipilih bukan city rally. Meskinya di jalan biasa itu mobil plug-in hybid itu tidak diragukan selama infrastrukturnya memadai," tukasnya.

Sebagai informasi, Mitsubishi Outlander Sport PHEV yang berlaga di ajang ini tidak mengalami perubahan pada sektor dapur pacunya. Ubahan dilakukan pada sektor kaki-kaki, dan penambahan fitur keamanan dan keselamatan serta modifikasi untuk mendukung perjalanan ketika melibas trek offroad.

(ian)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini