Share

Honda CB300F Resmi Mengaspal di Amerika

Arief Aszhari, Okezone · Minggu 20 Juli 2014 09:12 WIB
https: img.okezone.com content 2014 07 19 53 1015226 uTNpWMWb4k.jpg F: Honda CB300F (Autocar)

NEW YORK- Setelah berbagai spekulasi tentang naked bike terbaru dari Honda, akhirnya pabrikan sepeda motor asal Jepang ini resmi merilis CB300F di Amerika Serikat. Motor bergaya naked bike ini siap untuk dipasarkan di Negeri Paman Sam tersebut.

Mengikuti jejak saudaranya, CBR300R, motor terbaru dari pabrikan berlambang huruf H ini tetap sama dalam segi styling dan desain, terlepas dengan full fairing yang terdapat di CBR300R. Demikian seperti dilansir Autocar.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Honda CB300F ini hanya tersedia satu varian warna saja, yaitu merah. Model ini dilengkapi digital instrumen pada, dengan dibalut desain maskulin di kedua sisi tangki motor yang membuat naked bike ini tampil lebih besar dengan menutupi sebagian mesin dan juga radiator motor.

Untuk sektor dapur pacunya, motor ini dibekali dengan mesin empat-stroke berkapasitas 286 cc, silinder tunggal, berpendingin cairan, dengan sistem pengabutan injeksi yang dikawinkan dengan girbox enam percepatan.

Dengan motor bergaya naked bike, motor ini akan menawarkan posisi berkendara yang lebih tegak dan nyaman dibandingkan dengan CBR300R. Untuk menunjang kenyamanan berkendara, motor ini dilengkapi dengan shock breaker telescopic untuk bagian depan, dan monoshock pada bagian belakang. Untuk pengeremannya sendiri, motor ini didukung oleh disc tunggal 296mm dan rem cakram 220mm.

(ian)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini