Share

Ini Tiga Model Baru Nissan Indonesia

Septian Pamungkas, Okezone · Jum'at 11 Juli 2014 10:48 WIB
https: img.okezone.com content 2014 07 11 52 1011387 IZ9BvkAWui.jpg F: All New Nissan X-Trail (Paultan)

JAKARTA - Mengawali salam perkenalannya kepada awak media, Presiden Direktur PT Nissan Motor Indonesia (NMI), Stephanus Ardianto, langsung memberikan bocoran terkait model terbaru yang akan diluncurkan tahun ini. (Baca: Mengenal Bos Baru Nissan Indonesia)

Setidaknya ada tiga model yang berasal dari tiga brand yang berada di bawah naungan NMI yakni Nissan, Datsun dan Infiniti. Seluruhnya akan diluncurkan secara terpisah di tahun ini.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Model pertama yang disebut Stephanus adalah Datsun GO Panca yang bermain di segmen low cost green car (LCGC). Bahkan pria yang resmi menjabat sebagai bos baru NMI per 1 Juli 2014 ini mengatakan harga hatchback GO Panca lebih murah dari sang kakak Datsun GO+ Panca. (Baca: Nissan: Datsun GO Lebih Murah dari GO+ Panca)

Model lain yang akan masuk pasar nasional adalah All New Nissan X-Trail. SUV yang rencananya akan diluncurkan pada September 2014 ini akan tersedia dalam dua kapasitas mesin yaitu 2.0L dan 2.5L. Salah satu keunggulan yang dimiliki All New X-Trail adalah ruang kabin yang jauh lebih luas dibanding pendahulunya.

Memanfaatkan ajang Indonesia International MOtor Show (IIMS) 2014, NMI akan melansir sedan premium All New Infiniti Q50. Ada dua tipe mesin yang disodorkan diantaranya 3.5 Hybrid dan 2.0 Turbo.

(ian)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini